TRIBUNNEWS.COM - Artis Luna Maya mengaku kini tidak akan terganggu dengan pertanyaan soal 'kapan nikah'.
Menurut Luna Maya, pertanyaan 'kapan nikah' tidaklah sopan ketika disampaikan di masyarakat.
Hal itu Luna sampaikan saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Koko Edric pada Rabu, (30/6/2021).
Ia menyebut pertanyaan 'kapan nikah' adalah budaya basa-basi di masyarakat.
"Ini sudah kayak culture basa-basi. Jadi gue sudah enggak akan terganggu dan gue enggak merasa orang itu juga mencoba untuk offense gue," jelas Luna.
Baca juga: Jawaban Luna Maya saat Disuruh Lekas Nikah oleh Kartika Putri: Orang Punya Waktunya Masing-masing
Terkait pertanyaan 'kapan nikah', Luna turut memberikan peringatan kepada masyarakat.
Luna menyebut jika pertanyaan itu adalah pertanyaan yang tidak sopan.
"Gue tidak terganggu, tapi masyarakat harus memahami bahwa pertanyaan itu sebenarnya adalah pertanyaan yang tidak sopan," jelas Luna Maya.
Luna pun tak menampik jika dirinya sempat merasa terganggu dengan pertanyaan itu.
Namun, kini ia sudah menganggap pertanyaan tersebut hanyalah basa-basi.
Sehingga Luna tidak lagi merasa terganggu dengan pertanyaan 'kapan nikah.'.
"Hal-hal kayak gitu orang menurut aku just easy talk, basa-basi," ujar Luna Maya.
Baca juga: Edric Tjandra Akui Pernah Pisah Ranjang dengan Istri Gara-gara Hal Ini, Nama Luna Maya Ikut Terseret
Bahagia Menurut Luna Maya
Luna Maya turut menjelaskan soal definisi bahagia yang dirasakan dalam hidup.
Luna pun memiliki cara tersendiri untuk membuat dirinya selalu bahagia, meskipun kini tidak memiliki pasangan.
"Sampai di rumah walaupun sendiri, habis itu tidur, gue happy, enak-enak aja. Maksudnya, enggak usah terlalu merasa hidup itu butuh sesuatu untuk bahagia," tegas Luna Maya
"(Misalnya) 'gue bahagia kalau dapat ini'. Coba deh, kalau enggak dapat dan enggak ada, bisa bahagia juga enggak?" ujar Luna.
Kini ia lebih pilih bersyukur pada semua pemberian Tuhan.
Ia pun berusaha iklas dan menerima apapun yang terjadi dalam hidup.
"Kita harus berusaha untuk ikhlas, menerima, ya sudah happy saja," ujar Luna Maya.
Jawaban Luna Maya saat Disuruh Lekas Nikah
Beberapa waktu lalu, Kartika Putri sempat menyarankan Luna Maya untuk segera menikah.
Permintaan itu Kartika sampaikan saat menjadi bintang tamu dalam video YouTube TS Media pada Minggu (6/6/2021), lalu.
"Mbak buru-buru (nikah) deh Mbak, enak tau Mbak nikah, beneran," tandas Kartika Putri pada Luna Maya.
Mendengar permintaan Kartika Putri, Luna Maya hanya menanggapi dengan tersenyum.
"Tidur ada yang melukin, mbak kalau selimut kebuka nih ya ntar ada yang nyelimutin loh, terus mandi lupa ngambilin anduk ada yang ngambilin," lanjut Kartika Putri.
Baca juga: Kartika Putri Dihujat, Luna Maya Buka Suara: Saya Tidak Tersinggung dengan Pertanyaan Karput
Kartika Putri pun secara spontan langsung menyampaikan permintaan supaya Luna Maya lekas menikah.
"Ayo dong kapan (nikah)," lanjut Kartika.
Luna pun langsung bereaksi dan memberikan respons terkait permintaan tersebut.
Hingga menyinggung jika hidupnya itu tidak seberuntung Kartika Putri dalam hal pasangan.
"Eh, nggak semua orang tuh seberuntung kamu," tegas Luna.
Bagi Luna, dalam hal memilih pasangan yang tepat itu membutuhkan proses.
Dalam hal menikah, menurut Luna, semua orang itu memiliki waktunya masing-masing.
"Jadi sebenernya di awal pun nggak gampang untuk menyesuaikan (dalam hal) berpasangan menurut aku, jadi aku berprinsip gini aja sih."
"Aku pikir sekarang ini adalah 'kenapa kok belum juga ya' ternyata memang orang itu punya waktunya masing-masing dan punya rejekinya masing-masing." terang Luna Maya.
Baca juga: Kuasa Hukum Richard Lee Berharap Kliennya dan Kartika Putri Dapat Berdamai
Luna pun beranggapan jika setiap orang memiliki keberuntungan dan rezekinya masing-masing.
Beberapa ada yang beruntung dalam hal pekerjaan, pasangan, hingga keluarga yang harmonis.
"Mungkin ada orang beruntung di pekerjaannya, ada yang beruntung di pernikahannya, ada yang beruntung di keluarganya, jadi beda-beda," terang Luna.
Terlebih lagi, bagi Luna jalan hidup setiap orang itu berbeda-beda dan yang kini diperlukan adalah menerimanya.
Luna menyebut jika ia lebih memilih telat menikah daripada memilih pasangan yang salah.
"Jadi oke, ini jalan hidup yang berbeda-beda dan i need to accept dan buat aku maaf aku punya pendirian, gue mendingan telat nikah tapi gue harus ketemu orang yang bisa saling melengkapi."
"Bukan cuma sekedar kaya 'nikah itu ibadah', betul nikah itu ibadah tapi dengan orang yang tepat juga."
"Pada saat kita menikah dengan orang yang tidak tepat, pernikahan itu menurut aku tidak akan menjadi ibadah, lo berantem terus, capek enggak sih dan anak-anak akan melihat itu, terus udah gitu kita akan saling enggak nyaman satu sama lain, jadi di mana ibadahnya, gitu."
"Ibadah itu di mana saat menjalankan dengan suka cita, dengan ketulusan, dengan kenikmatan bahwa 'lo adalah orang yang tepat untuk membuat gue lebih baik dan gue adalah orang yang tepat untuk membuat lo lebih baik'," tuturnya.
Berita lain terkait Luna Maya
(Tribunnews.com/Ayumiftakhul)