Seolah enggan sesumbar, Lesti lebih memilih untuk bersyukur bisa menggelar acara lamaran seperti kemarin.
Ia menyebut bahwa momen bahagia ini bakal dirasakan sekali seumur hidup.
"Alhamdulillah, MasyaAllah seumur hidup sekali," beber Lesti.
Mendengar jawaban itu, Irfan Hakim penasaran apakah Lesti balik modal dari seserahan yang diberi Rizky Billar.
"Dengan seserahannya ketutup nggak?," ujar Irfan Hakim.
Lesti menjawab dengan menggelengkan kepala dan berarti tak menutup biaya lamaran yang dikeluarkannya.
Rizky Billar kemudian menambahkan lamarannya beberapa waktu lalu seperti sudah resepsi pernikahan.
"Lamaran rasa pernikahan ya?," kata Rizky Billar.
Lanjut, Lesti mengungkapkan bahwa itu semua adalah cita-citanya selama ini.
Keinginannya bermula ketika mendatangi resepsi pernikahan Ali Syakieb dan Margin.
Baca juga: Semua Prosesi Pernikahan Disiarkan Langsung, Rizky Billar dan Lesti Kejora Ingin Berbagi Kebahagiaan
Baca juga: Rizky Billar & Lesti Kejora Bakal Gelar Resepsi di Medan Awal Agustus 2021, Disiarkan selama 7,5 Jam
Meski begitu, Rizky Billar tak langsung menyetujui ide dari calon istrinya itu.
Dikarenakan ia berpikir bahwa lokasi lamaran yang berada di Bandung terlalu jauh.
Dan akhirnya permintaan Lesti itu terkabul dengan diselenggarakannya lamaran kemarin.
"Karena itu yang dede cita-citakan, katanya di Gedong Putih itu belum pernah ada acara lamaran."