TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Musisi Maia Estianty memang terkenal sebagai sosok yang tegas dan miliki perawakan tomboi, ia bahkan jarang mengenakan gaun.
Karena jarang bergaya feminim, sampai-sampai sang suami, Irwan Mussry geram.
Maia Estianty mengaku dibelikan gaun dan rok oleh suami tercinta agar berpenampilan layaknya seperti perempuan.
"Dia gak mau melihatku terlalu tomboi ya. Karena terlalu lanang," katanya pada kanal YouTube MAIA ALELDUL TV, Rabu (24/3/2021).
Baca juga: Irwan Mussry Disinggung Saat Roasting Maia Estianty, Dodit Mulyanto: Bismillah Rolex Explorer
Nyatanya sifat tomboi ini sudah dimiliki Maia sedari kecil.
Dirinya pun selalu memasang tampang galak agar tidak digoda oleh laki-laki.
Maia pun menyebutkan jika dirinya tidak segan memberikan teguran pada laki-laki yang suka menggodanya saat berjalan.
"Aku tipe orang yang misalnya ada orang yang nyolek aja aku bisa balik badan tak antemi (pukul) iso," ungkapnya pada kanal YouTube Dodit Mulyanto, dikutip Tribunnews, Selasa (10/8/2021).
Baca juga: Tak Peduli Surga atau Neraka, Maia Estianty: Terpenting Bersama Tuhanku
Sekali waktu, Maia bahkan pernah meninju laki-laki yang memegang dirinya.
Ketika itu dia masih berada di bangku perkuliahan, saat berjalan bersama seorang teman, ada laki-laki yang mencoleknya dari belakang.
"Lagi lewat, berdua sama temanku perempuan. Mantan suami lagi main bola nih ramai-ramai. Ada laki-laki, mungkin gak tahu aku juga ya, berani ganggu. Akhirnya aku balik badan langsung begitu loh (mengepalkan tangan sambil meninju)," kata Maia.
Melihat hal itu, laki-laki yang sedang bermain bola di dekat sana melihat lalu menghampiri Maia dan laki-laki tersebut.
"Dateng semua laki-laki, dipukuli," kata Maia lagi.
Menurut Maia, bersiul pada perempuan tidak dibenarkan.
Apa lagi sudah menyentuh, hal ini kata Maia sudah termasuk pelecehan seksual.
Sumber: https://youtu.be/UdRXGpl3OaU