News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Diangkat dari Kisah Nyata, Rio Dewanto Antusias Terima Tawaran Main di Series ''Sianida''

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rio Dewanto saat ditemui di konferensi pers Film Bridezilla di Jakarta Pusat, Rabu (24/7/2019).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rio Dewanto mengaku sangat antusias ketika mendapat tawaran main di web series 'Sianida'.

Sianida merupakan serial thriller original WeTV yang terinspirasi dari kisah nyata yang berhubungan dengan sianida.

Rio mengaku sangat antusias karena kasus pembunuhan menggunakan sianida pernah menjadi buah bibir di Indonesia.

"Pas baca skripnya seru banget ya, soal pembunuhan di Indonesia banyak banget yaa, emang pernah dengar salah satunya yang diracun di cafe pembunuhan dengan Sianida," kata Rio Dewanto dalam jumpa pers virtual, Selasa (24/8/2021).

Baca juga: Dibintangi Sederet Artis Ternama, Serial Sianida Rilis Trailer Terbaru

"Skripnya berani banget yaa, ya semoga selain jadi hiburan bisa memberikan edukasi soal Sianida," harapnya.

Web series 'Sianida' yang akan tayang pada 25 Agustus 2021 di platform WeTV. (Istimewa)

Suami dari Atiqah Hasiholan itu mengaku perannya di serial tersebut cukup menantang karena beberapa kali harus mengubah karakternya.

"Mungkin perubahan karakter yaa yang bikin beda, David dari setiap episode akan ada perubahan karakter yang keliatan banget," tuturnya.

Serial WeTV Original Sianida ini diproduksi oleh WeTV bekerjasama dengan Multivisonplus. Meski terinspirasi dari kisah nyata, Raam Punjabi selaku produser menegaskan bahwa cerita dan karakter di dalamnya merupakan fiktif belaka.

"Semua ini cerita fiktif, ini terinspirasi kisah nyata tapi karakter dan alur terinspirasi dari penulis," ungkap Raam Punjabi.

Sianida menjadi serial perdana yang bergenre thriller di WeTV, rencananya akan tayang setiap minggu mulai 25 Agustus 2021 dan memiliki total 12 episode. 

"Sianida diputuskan menjadi serial thriller pertama di WeTv karena dengan genre ini  kami melihat sebuah konten yang belum pernah ada sebelumnya," ujar Lesley Simpson, Country Head WeTV dan iflix Indonesia

"Kualitas dari serial ini membuat kami percaya diri serial ini tidak hanya bisa diterima oleh penonton di Indonesia tapi juga di seluruh dunia," tambahnya.

Serial Sianida ini dibintangi oleh Aghiny Haque, Jihane Almira, Michele Joan, Rio Dewanto, Nasya Marcella, dan Samuel Riza. 

Sianida menceritakan tentang kisah cinta sepasang kekasih dan misteri di balik pembunuhan lewat kopi sianida.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini