News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Daftar Tayangan Terbaru Netflix Bulan September 2021: Money Heist Part 5 hingga Squid Game

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Squid Game akan tayang pada 17 September 2021 - Berbagai tayangan seru siap menghibur hari-harimu di rumah, termasuk serial yang telah lama dinantikan Money Heist Part 5: Volume 1 hingga Squid Game.

TRIBUNNEWS.COM - Netflix Indonesia akan kembali menayangkan berbagai tontonan baru bulan September ini.

Berbagai tayangan seru siap menghibur hari-harimu di rumah, termasuk serial yang telah lama dinantikan Money Heist Part 5: Volume 1.

Musim terakhir Money Heist akan berfokus pada grup perampok yang telah terkurung di Bank Spanyol selama lebih dari 100 jam.

Walau berhasil menyelamatkan Lisbon, ada momen gelap yang menimpa tim ini setelah harus kehilangan salah satu anggota mereka.

Baca juga: 5 Alasan Kamu Harus Nonton Money Heist, Baca Dulu Sebelum Season 5 Tayang di Netflix

Baca juga: 3 Karakter Baru di Money Heist Season 5 Volume 1, Tayang 3 September 2021 di Netflix

Money Heist menyuguhkan berbagai aksi yang luar biasa. (Netflix)

Profesor telah ditangkap oleh Sierra dan untuk pertama kalinya, tidak memiliki rencana yang dapat membebaskan dirinya.

Keadaan pun semakin rumit dengan datangnya musuh yang jauh lebih kuat dari sebelumnya: para tentara.

Akhir dari pencurian terbesar dalam sejarah semakin dekat - dan apa yang dimulai sebagai perampokan akan segera berubah menjadi sebuah perang.

Money Heist Part 5: Volume 1 akan tayang pada 3 September.

Selanjutnya, untuk kamu yang mencari tayangan menegangkan, serial Squid Game patut dinantikan.

Squid Game akan tayang pada 17 September 2021.

Squid Game merupakan serial bergenre thriller tentang survival game alias permainan bertahan hidup. (Netflix)

Pada suatu hari, sebuah undangan untuk permainan misterius diterima orang-orang yang sedang membutuhkan uang.

Demi memenangkan hadiah 45,6 miliar won, sebanyak 456 peserta dari berbagai latar belakang dikumpulkan di sebuah lokasi rahasia.

Mereka harus berpartisipasi dalam berbagai permainan.

Seluruh ajangnya merupakan permainan anak-anak tradisional Korea.

Meski tampak sepele, namun yang kalah akan kehilangan nyawa mereka.

Siapa yang akan menjadi pemenangnya, dan apa tujuan dari permainan ini?

Temukan jawabannya di Squid Game!

Bersiaplah untuk dibuat tegang di setiap episodenya.

Sambut kembali Otis (Asa Butterfield) dan kawan-kawan dalam Sex Education: Season 3.

Sex Education: Season 3 akan tayang pada 17 September mendatang.

Musim ketiga ini akan dimulai dengan tahun baru.

Sex Education: Season 3 akan tayang pada 17 September mendatang.

Otis sibuk dengan hubungan tanpa status, Eric (Ncuti Gatwa) dan Adam (Connor Swindells) resmi berpacaran, dan Jean (Gillian Anderson) yang sedang hamil.

Sementara itu, kepala sekolah yang baru, Hope, punya banyak tugas untuk diselesaikan.

Salah satunya untuk mengembalikan reputasi gemilang Moordale.

Aimee mulai belajar mengenai feminisme, Jackson mulai tertarik pada seseorang, dan voicemail yang raib masih belum jelas keberadaannya.

Bersiaplah untuk para pendukung komitmen, cupcake vulva, dan Madam Groff.

Masih banyak tayangan menarik lainnya yang akan hadir di Netflix pada bulan September.

Selain tiga judul di atas, bakal tayang Ada Twist, Scientist, Into the Night: Season 2, Schumacher, John Wick: Chapter 3 - Parabellum, dan lain sebagainya.

Baca juga: Rekomendasi 5 Serial Anime Netflix Bertemakan Olahraga untuk Tontonan Akhir Pekan

Baca juga: Kolaborasi Netflix dan Diskoria, Kristo Immanuel Soroti Film-film Indonesia Terbaik

REKOMENDASI TAYANGAN KELUARGA

Kid Cosmic: Season 2 (Netflix Series)

Tanggal tayang: 7 September

Sinopsis: Jo belajar apa artinya menjadi pemimpin sejati.

Pahlawan Lokal berpetualang di luar angkasa untuk menemukan Batu Kekuatan yang tersisa dan menyelamatkan semesta.

Abominable

Tanggal tayang: 7 September

Sinopsis: Seorang anak yatim piatu yang tomboi dan kawan-kawannya membantu seekor yeti.

Yeti itu harus melintasi China untuk kembali ke rumahnya di Himalaya, namun ada seorang pemburu yang mengincar mereka.

Ada Twist, Scientist (Netflix Series)

Tanggal tayang: 28 September

Sinopsis: Ilmuwan mungil Ada Twist dan dua sahabat baiknya memiliki banyak pertanyaan penting.

Mereka pun bekerja sama untuk mengungkap kebenaran.

REKOMENDASI TAYANGAN ANIME

The Promised Neverland: Season 2

Tanggal tayang: 1 September

Sinopsis: Dunia di luar Grace Field House memang menakjubkan namun terlalu berbahaya bagi anak-anak ini.

Mereka pun harus bekerja sama untuk menaklukkan musuh dan mendapatkan kebebasan.

Dr. Stone: Season 2

Tanggal tayang: 14 September

Sinopsis: Senku meneruskan perjalanannya untuk menghilangkan kutukan dari semua orang yang telah membatu.

Namun ia juga harus memimpin Kingdom of Science dalam pertempuran dahsyat melawan Tsukasa Empire.

Baki Hanma (Netflix Anime Series)

SEGERA TAYANG

Baki Hanma melanjutkan perjalanannya untuk menjadi petarung paling perkasa.

Ia bersiap untuk pertempurannya melawan makhluk terkuat di dunia, yakni ayahnya sendiri.

REKOMENDASI TAYANGAN MENEGANGKAN

Annabelle Comes Home

Trailer Annabelle Comes Home Resmi Dirilis, Boneka Kecil Ini akan Kembali Tebar Teror Mengerikan (dreadcentral.com)

Tanggal tayang: 1 September

Pemain: Vera Farmiga, Patrick Wilson

Sinopsis: Sebuah boneka iblis yang menempati rumah sepasang ahli demonologi membangkitkan arwah-arwah jahat yang meneror anak mereka.

Into the Night: Season 2 (Netflix Series)

Tanggal tayang: 8 September

Pemain: Pauline Etienne, Laurent Capelluto

Sinopsis: Setelah menemukan tempat perlindungan jauh di bawah tanah, para penumpang harus berhadapan dengan sejumlah krisis baru.

Termasuk meningkatnya ketegangan antara mereka dengan sang tuan rumah militer.

Deepwater Horizon

Mark Wahlberg dalam film Deepwater Horizon (2016) (IMDb.com)

Tanggal tayang: 16 September

Pemain: Mark Wahlberg, Kurt Russell

Sinopsis: Kisah dramatisasi dari insiden meledaknya kilang minyak pada tahun 2010.

Film ini menceritakan apa yang terjadi dalam waktu 12 jam menjelang bencana.

The Stronghold (Netflix Film)

Tanggal tayang: 17 September

Pemain: Gilles Lellouche, François Civil

Sinopsis: Tiga orang polisi Marseille diberi kesempatan untuk menyergap jaringan narkoba kelas kakap.

Mereka mulai menghadapi masalah saat seorang informan penting menyampaikan permintaan khusus.

Midnight Mass (Netflix Series)

Tanggal tayang: 24 September

Pemain: Zach Gilford, Kate Siegel

Sinopsis: Midnight Mass merupakan karya dari kreator The Haunting of Hill House.

Serial ini bercerita tentang komunitas yang mengalami berbagai kejadian ajaib setelah kedatangan seorang pendeta misterius.

The Chestnut Man (Netflix Series)

Tanggal tayang: 29 September

Pemain: Esben Dalgaard Andersen, Morten Brovn

Sinopsis: Seorang perempuan muda ditemukan terbunuh dengan sadis di sebuah taman di Copenhagen.

Di sebelah tubuhnya, ditemukan sebuah boneka mungil yang terbuat dari kastanye.

Serial ini diangkat dari novel ternama berjudul sama.

REKOMENDASI TAYANGAN AKSI

John Wick: Chapter 3 - Parabellum

Tralier John Wick: Chapter 3-Parabellum Resmi Rilis, Keanu Reeves Kembali dengan Aksi Memukau (comingsoon.net)

Tanggal tayang: 1 September

Pemain: Keanu Reeves, Halle Berry, Laurence Fishburne

Sinopsis: Pembunuh bayaran elit John Wick, yang kepalanya dihargai 14 juta dolar, harus berhadapan dengan serangkaian pembunuh.

Semua itu ia tempuh demi bisa bertemu dengan para sekutunya dan hidup dengan damai.

Kate (Netflix Film)

Tanggal tayang: 10 September

Pemain: Mary Elizabeth Winstead, Jun Kunimura, Woody Harrelson

Sinopsis: Setelah terpapar racun dalam tugas terakhirnya, seorang pembunuh bayaran di Tokyo mencari dalang pembunuhnya.

Dalam waktu kurang dari 24 jam, ia harus mengungkap dalang di balik percobaan pembunuhan tersebut, dan menuntaskan balas dendamnya.

Mad Dog

Tanggal tayang: 11 September

Pemain: Yoo Ji-tae, Woo Do-hwan, Ryu Hwa-young

Sinopsis: Setelah kehilangan seluruh keluarganya dalam sebuah tragedi, seorang mantan detektif bekerja sama dengan seorang penipu.

Mereka berjuang untuk mencari kebenaran dan menyingkap kejahatan asuransi.

Bangkok Breaking (Netflix Series)

Serial Thailand terbaru berjudul Bangkok Breaking Netflix (Netflix)

Tanggal tayang: 23 September

Pemain: Weir-Sukollawat Kanaros, Aom-Sushar Manaying

Sinopsis: Wanchai si adalah pendatang baru di Bangkok.

Ia bergabung dengan layanan penyelamat jalanan.

Mereka berjuang mengungkap konspirasi yang menyelimuti ibu kota bersama seorang wartawan.

REKOMENDASI TAYANGAN OLAHRAGA

Untold: Breaking Point (Netflix Documentary)

Tanggal tayang: 7 September

Sinopsis: Merasa tertekan untuk melanjutkan tradisi juara di tenis Amerika, Mardy Fish menghadapi tantangan kesehatan mental yang berdampak pada kehidupan profesional dan pribadinya.

Schumacher (Netflix Documentary)

Tanggal tayang: 15 September

Sinopsis: Dokumenter ini menceritakan kehidupan Michael Schumacher, seorang ikon Formula One yang dikenal gagah berani.

TAYANGAN LAINNYA DI BULAN SEPTEMBER

  • 2 September: Afterlife of the Party (Netflix Film)
  • 3 September: Yesterday
  • 10 September: Lucifer: The Final Season (Netflix Series)
  • 14 September: The World's Most Amazing Vacation Rentals: Season 2 (Netflix Series)
  • 24 September: The Starling (Netflix Film)
  • 26 September: The Last Samurai

(Tribunnews.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini