TRIBUNNEWS.COM - Aktor Omar Daniel kerap dijodoh-jodohkan warganet dengan presenter Enzy Storia.
Isu kedekatan mereka berdua bermula ketika Omar Daniel dan Enzy Storia berangkat ke New York lantaran terlibat project kerja bersama sebuah brand.
Setelah itu, banyak warganet yang mulai menyoroti sikap Omar dan Enzy ketika berada di Amerika Serikat.
Namun, Omar Daniel dan Enzy mengaku hubungan mereka berdua hanya sebatas teman dekat saja.
Baca juga: PROFIL Enzy Storia, Artis yang Diisukan Telah Dilamar Gading Marten di New York
Hal itu ia ungkapkan dalam kanal YouTube KUY Entertainment tayang pada Selasa (5/10/2021).
"Awalnya tuh gara-gara videografer kita, dia nggak sengaja awalnya," ujar Omar Daniel.
Omar dan Enzy memang kerap masuk ke dalam video yang menampilkan kegiatan mereka selama di New York.
Secara kebetulan, Omar Daniel dan Enzy kerap terlihat jalan berdampingan.
"Jadi dia kayak lagi ngevideoin begini kita jalan berdua," ujar Omar Daniel.
Kemudian, dari cuplikan video tersebut, banyak orang yang memberikan respons.
Warganet menyebut sikap Omar Daniel dan Enzy mengisyaratkan soal hubungan dekat mereka berdua.
Hingga, sang videografer sengaja mengabadikan momen kebersamaan Omar Daniel dan Enzy di hari-hari berikutnya.
Baca juga: Digosipkan Telah Tunangan dengan Gading Marten di New York, Enzy Storia Singgung Ulah Ivan Gunawan
"Awalnya nggak sengaja, karena responnya banyak nih, orang-orang pada heboh terus besoknya dia kayak sengaja, sok-sok di-zoom," ujar Omar Daniel.
Sebenarnya, Omar Daniel sudah sempat memberikan teguran kepada videografer tersebut.