TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini sinopsis film The Last Witch Hunter yang akan tayang malam ini di Trans TV pukul 22.00 WIB.
The Last Witch Hunter merupakan film bergenre aksi fantasi yang dirilis pada tahun 2015 dan disutradarai oleh Breck Eisner.
Dengan durasi 106 menit, film ini dibintangi oleh Vin Diesel, Elijah Wood, Rose Leslie, Julie Engelbrecht, dan Michael Caine.
The Last Witch Hunter menceritakan tentang kutukan ratu penyihir dari masa lalu.
Baca juga: Sinopsis John Wick, Aksi Balas Dendam Mantan Pembunuh Bayaran, Tayang Malam Ini di Trans TV
Sinopsis Film The Last Witch Hunter
800 tahun yang lalu, ratu penyihir menyebarkan wabah hitam untuk melenyapkan manusia.
Untuk mengantisipasi korban wabah hitam lebih besar, Kaulder bertempur melawan sang ratu.
Kaulder mengambil pedangnya dan membakarnya untuk membunuh ratu penyihir dengan besi dan api.
Meskipun berhasil dibunuh, sebelum meninggal ia mengutuk Kaulder dengan keabadian.
Sehingga Kaulder terus hidup dengan penderitaannya.
Pada tahun 2015, Kaulder berada di pesawat.
Disana, Kaulder bertemu seorang penyihir muda bernama Bronwyn.
Kaulder bekerja di Kota New York bersama dengan Axe and Cross, yang terdiri dari para pendeta khusus yang disebut "Dolans".
Sekutu Kaulder saat ini adalah Dolan ke-36, ia akan segera digantikan oleh ke-37, seorang pria muda yang ingin bekerja dengan Kaulder.
Kaulder bersama Dolan ke-37 pergi ke apartemen Dolan ke-36, Kaulder memperhatikan tiga serangga mati yang tersebar saling berdekatan dan merasakan sesuatu yang mencurigakan.