Bahkan, diakui Benny, kalau Ijonk dan Dhena sudah menandatangani pencabutan dan penghentian berkas perkara KDRT mereka di kantor polisi.
"Akhirnya istrinya Ijonk mau cabut laporan karena sudah dipanggil mau jadi tersangka kan. Jadi ya soal pidana mereka sudah berakhir damai," ucapnya.
Cabut Laporan, Dhena Masih Cinta Ijonk?
Lantas, apakah Dhena masih cinta dengan Ijonk sehingga mau mencabut laporan KDRT di kepolisian.
Namun, jawaban Benny seakan menganggap istri keponakannya orang jahat.
"Hah, gak tau. Makanya kalau masih cinta jangan dilaporkan ke polisi dan juga digugat cerai Ijonknya," katanya.
Karena permasalahan pidana tindak KDRT sudah berakhir, Benny Simanjuntak akan lepas tangan dan tak mau mengurusi perkara cerai Jonathan Frizzy dengan Dhena Devanka.
"Selebihnya biar Ijonk yang mengurusi biar dia dewasa," ujar Benny Simanjuntak.