Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM - Rudi Salim, kerabat sekaligus rekan bisnis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, menceritakan konsep pembangunan kebun binatang Rans Caranaval City Zoo di Pantai Indah Kapuk (PIK) 2.
Rudi Salim mengakui Rans Carnaval City Zoo yang digagas Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, memiliki khayalan seperti di New York, Amerika Serikat.
"Konsepnya semua orang bisa datang, piknik, dan main bareng. Apalagi usai pandemi, semua orang pengin suasana outdoor," kata Rudi Salim ketika ditemui disela-sela groundbreaking pembangunan Rans Carnaval City Zoo, di Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Tangerang, Banten, Jumat (17/12/2021).
Jika sudah rampung, Rans Carnaval City Zoo yang dibangun diatas luas tanah 2,6 hektar, akan memasukan wahana permainan, serta ada beberapa kategori hewan.
Baca juga: Bangun Kebun Binatang, Nagita Slavina Sebut Suaminya Ingin Anak-anak Punya Tambahan Tempat Bermain
Seperti African By You Zoo, Madagascar By You Zoo, Euro Asian By You Zoo,
"Kami juga mengusung konsep city zoo yang ada ditengah kota. Dengan 31 spesies binatang yang canrik dan indah, ditambah dengan pepohonan," ucapnya.
Lantas, berapa uang yang digelontorkan oleh Rafdi Ahmad, Nagita Slavina, hingga Rudi Salim dalam membangun kebun binatang ini?
"Ya bisa dihitung sendiri ya. Pastinya cukup besar," ujar Rudi Salim.
"Ya cukuplah pokoknya," timpal Nagit Slavina.