TRIBUNNEWS.COM - Simak sinopsis film Interstellar (2014) yang tayang hari ini, Sabtu (26/2/2022) di Trans TV pukul 21.30 WIB.
Film Interstellar disutradarai oleh Christopher Nolan.
Penulis cerita dan naskah film ini adalah Jonathan Nolan dan Christopher Nolan.
Dikutip dari imdb, Interstellar mengusung genre petualangan, drama dan Sci-Fi.
Aktor dan aktris film Interstellar yaitu Matthew McConaughey, Anne Hathaway dan Jessica Chastain.
Baca juga: Sinopsis Garis Waktu yang Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini, Film Adaptasi dari Novel Fiersa Besari
Baca juga: Sinopsis Satria Dewa: Gatotkaca, Film Garapan Sutradara Hanung Bramantyo Tayang Juni 2022
Sinopsis film Interstellar (2014):
Kondisi di bumi tahun 2067 mengalami badai debu dan banyak tanaman yang tidak bisa tumbuh.
Cooper (Matthew McConaughey) yang merupakan mantan pilot NASA dan kini menjadi petani.
Ia khawatir hal buruk akan menimpa kedua anaknya Tom (Timothee Chalamet) yang berusia 15 tahun dan Murph (Mackenzie Foy) masih berusia 10 tahun.
Usai mengalami badai debu dan setelah diteliti ternyata Cooper menemukan koordinat geografis.
Di sana Cooper mengetahui 48 tahun silam ada makhluk luar angkasa yang menempatkan lubang cacing (worm hole) di dekat Saturnus.
Lubang cacing berfungsi sebagai jalan ke galaksi lain untuk pergi ke planet-planet yang berpotensi layak huni.
Cooper dan anaknya Murph kemudian memutuskan untuk pergi ke koordinat yang dimaksud.
Namun, Cooper justru ditugaskan pergi ke luar angkasa atas perintah Profesor Brand (Michael Caine) bersama anaknya, Dr. Brand (Anne Hathaway).
Ia bingung karena harus meninggalkan kedua anaknya karena selisih waktu yang terpaut jauh.
Mampukah Cooper menyelesaikan misinya?
Bagaimana kelanjutan kisahnya?
Saksikan malam ini di Bioskop Trans TV pukul 21.30 WIB.
Pemeran Interstellar (2014):
- Matthew McConaughey sebagai Joseph Cooper
- Anne Hathaway sebagai Dr. Amelia Brand
- Jessica Chastain sebagai Murphy Cooper
- Mackenzie Foy sebagai Murphy muda
- Ellen Burstyn sebagai Murphy tua
- John Lithgow sebagai Donald, ayah mertua Cooper
- Michael Caine sebagai Profesor John Brand
- David Gyasi sebagai Romilly
- Wes Bentley sebagai Doyle, anggota NASA berpangkat tinggi
- Casey Affleck sebagai Tom Cooper
- Timothée Chalamet sebagai Tom . muda
- Matt Damon sebagai Mann
- Bill Irwin sebagai TARS (suara dan boneka) dan CASE (boneka)
- Josh Stewart sebagai CASE (pengisi suara)
- Topher Grace sebagai Getty, rekan Murph, dan kekasihnya
- Leah Cairns sebagai Lois, istri Tom
- David Oyelowo sebagai Kepala Sekolah
- Collette Wolfe sebagai Ms. Hanley
- William Devane sebagai Williams, anggota NASA lainnya
- Elyes Gabel sebagai Administrator
- Jeff Hephner sebagai Dokter
Baca berita terkait Sinopsis Film lainnya
(Tribunnews.com/ Laras PW)