TRIBUNNEWS.COM - Aktor Amerika Serikat (AS) pemenang Oscar, William Hurt meninggal dunia pada usia 71 tahun.
William terkenal dalam perannya pada drama tahun 1980-an hingga film Marvel.
Pada Minggu (13/3/2022), putra William Hurt, Will, mengatakan bahwa ayahnya telah meninggal.
Sebelumnya, pada Mei 2018, diumumkan bahwa William Hurt menderita kanker prostat yang telah menyebar ke tulang.
“Dengan sangat sedih, keluarga Hurt berduka atas meninggalnya William Hurt, ayah tercinta dan aktor pemenang Oscar, pada 13 Maret 2022, satu minggu sebelum ulang tahunnya yang ke-72."
"Dia meninggal dengan damai ditemani keluarga, karena sebab alami. Keluarga meminta privasi saat ini," tulis Will, seperti dikutip dari Deadline.
William meninggalkan empat anak.
Baca juga: 5 Aktor Korea Termahal dengan Bayaran Tinggi per Episode, Ada yang Ratusan Ribu Dolar!
Baca juga: Aktor Ukraina Tewas dalam Perang, Unggahan Terakhir Disorot: Kita Dibom dan Kita Tetap Senyum
Profil William Hurt
William Hurt lahir pada 20 Maret 1950 di Washington, DC.
Ayahnya adalah bagian dari Badan Pembangunan Internasional AS, yang membuat keluarganya pindah ke Lahore, Mogadishu dan Khartoum.
Orang tuanya bercerai, dan ibunya menikah dengan Henry Luce III, putra dari penerbit Henry Luce.
Dia melanjutkan kuliah di Universitas Tufts, di mana dia belajar teologi.
Kemudian dia bergabung dengan divisi drama Sekolah Juilliard, di mana dia menghabiskan empat tahun tenggelam di antara bintang masa depan seperti Robin Williams dan Christopher Reeve.
Mulai tahun 1977, Hurt adalah anggota dari Circle Repertory Company, memenangkan Penghargaan Obie untuk penampilannya di My Life karya Corinne Jacker.