"Terus aku turun aku lihat mamahku nangis, udah nggak enak perasaan, papahku dateng kan, ayah saya bilang kalau kakak saya meninggal," ujar Angie.
Semenjak hari itu, Angie merasa ketakutan.
Ia ingin bertemu dengan kedua orang tuanya saat bebas dari penjara.
"Semenjak kematian kaka saya hal itu jadi kaya ketakutan karena aku pengan ketemu kedua orang tua saya saat bebas," ujar Angie.
Baca juga: Demi Keanu, Angelina Sondakh Enggan Bongkar Dalang Korupsi Hambalang, Putus Asa Cari Keadilan
Setiap harinya, Angie hanya berdoa untuk kesehatan kedua orang tuanya.
"Jadi doaku tiap hari tuh yang penting aku bisa ketemu ayahku dan mamahku dalam keadaan sehat wal afiat, itu aja doanya dari sholat subuh sampai ke tahajud," ujar Angie.
Kini, Angie telah menikmati kebebasannya.
Kebebasannnya pada Kamis (3/3/2022), lalu disambut hangat oleh kedua orang tuanya.
Angie mengungkapkan rasa bahagianya dapat menyaksikan kedua orang tuanya dalam kondisi sehat saat ia bebas.
"Alhamdulillah jadi saya seneng banget, dan ayahku selalu bilang 'Angie, papi mau sehat sampai Angie bebas'," ujar Angelina Sondakh.
Saat mengingat kondisi ayahnya yang semakin tua, Angelina Sondakh tak kuasa menahan air matanya.
"Walaupun aku tau, dari langkahnya yang masih kuat gagah, sampai aku tanya 'dad, kakinya kenapa'," ujar Angelina Sondakh sambil menangis.
Hidup Sederhana Pascabebas dari Penjara
Setelah bebas, Angelina Sondakh mulai kehidupan baru dari nol lagi.