Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - DJ dan pemain film Winky Wiryawan main di film The Doll 3 karya rumah produksi Hitmakers Studio.
Film ini sebelumnya dibintangi oleh Herjunot Ali dan Luna Maya.
Winky Wiryawan berbagi cerita soal keterlibatannya dalam film The Doll 3 yang akan tayang di seluruh bioskop pada 26 Mei 2022.
Baca juga: Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Bagikan THR Pakai Dollar, Jumlahnya Fantastis
Baca juga: Kini Akting Bareng, Winky Wiryawan Ingat Kenangan Saat Shaloom Razanee Masih Kecil
Ia becerita jika semua bermula setelah menjalani proses syuting film Jeritan Malam.
Winky Wiryawan pun ditawari oleh Rocky Soraya, sutradara film The Doll 3 untuk terlibat dalam project film tersebut.
"Rocky bilang bakal ada The Doll 3, dia minta gua main. Berjalannya waktu gua ditawarin dan diceritain, gua bakal main sama boneka animatronik," kata Winky Wiryawan kepada Wartakotalive.com (Tribunnews.com Network) Selasa (10/5/2022).
Harga Boneka Rp2 Miliar
Pria berusia 43 tahun itu pun kaget setelah mendengar penjelasan Rocky, karena ia akan menjadi lawan main dari boneka, yang mata, kuping, pioi, alis, dan mulut digerakan lewat remot atau menggunakan komputerisasi yang digerakan manusia.
"Harga bonekanya Rp 2 miliar lebih. Abis itu ya menarik banget menurut gua," ucap pemeran Aryan dalam film The Doll 3.
Kendati demikian, bukan karena bonekanya Winky menerima film tersebut. DJ kelahiran Bandung, 9 Desember 1978 itu menyebut jalan ceritanya juga sangat menarik.
"Cuma menurut gua semahal apapun bonekanya, yang menarik adalah ceritanya. Gua selalu punya pandangan keberhasilan film berdasarkan dari naskah," jelasnya.
"Mau gambar bagus atau jelek dan pemainnya siapa, cuma kalau naskah semua berantakan sejak awal susah diperbaiki, kalau bagus bakal asyik," sambungnya.
Selain itu, pria bernama asli Nurayendra Irwindo itu juga senang karena bisa menjadi lawan main dari Jessica Mila yang belakangan ini ia kagumi bakat aktingnya.