Wanita berusia 42 tahun tersebut mengaku tak lagi tinggal satu rumah dengan Aufar.
"Udah enggak (satu rumah)," tuturnya.
Lebih lanjut, Olla juga membebaskan anaknya untuk memilih bersama dirinya atau Aufar.
"Tidak ada namanya bekas orang tua ya."
"Jadi saya rasa kalau-kalau anak ya pastinya bebas aja mau ke saya atau mau ke bapaknya."
"Saat dewasa mereka bisa memilih kok," imbuhnya.
Pemilik nama lengkap Olla Ramlan Tissa itu menegaskan bahwa baik dirinya maupun Aufar berusaha untuk bijak di hadapan anak.
"Sekarang saya juga nggak mau ada jejak digital bahwa kita ribut-ribut soal anak itu nggak baik."
"Jadi saya rasa lebih bijak kalau misalnya sebagai orang tua."
"Pastinya kasih sayang bapak dan kasih sayang seorang ibu pasti ada," tegasnya.
Baik Olla maupun Aufar selalu memperlihatkan hal baik kepada anak.
Hal ini agar mental anak tak terganggu.
"Karena kita baik-baik aja, di depan anak juga kita nggak ada pertengkaran atau pertikaian."
"Jadi mereka liatnya yang baiknya aja, nggak bagus buat mental anak," ucapnya.