Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Melati Sesilia mantan member JKT48 generasi keempat memilih berjualan nasi bakar pasca lulus dari idol group tersebut.
Melati menuturkan bahwa setelah ia lulus kuliah jurusan bisnis dan lulus dari JKT48, ia memiliki prinsip tidak mau bekerja kantoran.
Oleh karenanya ia pun memilih untuk membuat bisnis nasi bakar yang resepnya asli buatan ibundanya.
Baca juga: Ndar Boy Genk hingga JKT48 Bakal Meriahkan Panggung Welcome to NET Verse
"Ini bukan project kuliah, tapi lebih tepatnya aku habis kuliah gamau kerja sama orang," kata Melati Sesilia di kawasan Jl. Kapten Tendean Jakarta Selatan, Senin (30/5/2022).
"Jadinya setelah lulus aku mikir emang mau usaha sendiri," ucap Melati.
Melati tak bisa memungkiri sejak usahanha viral karena sering live di TikTok, penghasilannya berjualan nasi bakar jauh lebih besar dibanding menjadi member JKT48.
"Jauh yaa, dua-duanya asik cuman masalah cuan karena ini (jualan) setiap hari bukanya jadinya ini lah yaa," ungkap Melati.
Baca juga: Eks JKT48 yang Juga Staf Magang PSI Kritik Jubir Muda PAN soal Ade Armando
Namun keberhasilan Melati tidak datang begitu saja, ia sempat membuka dua cabang namun salah satunya harus tutup karena tak ada pembeli.
"Kan aku awal buka dua stand, satu udah tutup tapi karena gak laku, terus satu lagi awalnya cuman laku tiga," jelasnya.
Nama Melati kembali viral setelah ia rutin melakulan live berjualan di TikTok, sejak itulah para penggemarnya mulai tahu bahwa dirinya punya usaha nasi bakar.
Bahkan hampir setiap hari Melati didatangi fans yang hanya ingin menemani dirinya berjualan hingga warungnya tutup.
Profil Melati Sesilia
- Biodata Singkat