Laporan Wartawan WARTAKOTALIVE.COM, ARIE PUJI WALUYO
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Winky Wiryawan berbagi cerita tentang dirinya yang direndahkan oleh anak muda, sewaktu dirinya berada di bandara dan naik pesawat dengan kelas ekonomi.
Winky Wiryawan mengakui bahwa ia menerima komentar pedas dan direndahkan oleh dua anak muda, disaat ia ingin terbang ke Bali untuk manggung.
"Waktu itu istri gua yang ngasih tau saat dia ke kamar mandi. Pas kembali duduk sama gua di ruang tunggu bandara, katanya ada anak kecil yang ngomongin gua," kata Winky Wiryawan saat berbincang dengan Podcast Kinari di kantor redaksi Warta Kota.
Baca juga: Cerita Kedekatan DJ Winky Orang Terkaya Ke-5 Jawa Timur Berkat Pesawat Ekonomi Hingga Makan Gultik
"Gua tanya kan diomongin apa, dikasih tau, 'itu DJ Winky kan? Kasihan ya naik ekonomi' gitu," sambungnya.
Tentu saja komentar anak muda tersebut menimbulkan tanda tanya besar dan keheranan pria berusia 43 tahun tersebut, karena menilainya yang tidak-tidak hanya karena naik pesawat kelas ekonomi.
"Dipikir orang terkenal naik bisnis, dianggap kasihan naik ekonomi. Kayak apa ya, mereka menilai dari situ. Ya gua ketawa aja dikasih tau sama istri gua," ucapnya.
Kemudian, diakui DJ papan atas Indonesia itu, lelaki yang salah satu diantara anak muda yang merendahkan dirinya, mengajak foto bersama.
"Tiba tiba cowoknya berdiri samperin gua, dia bilang, 'mas Winky dua hari lagi main di Savaya ya? Kita boleh foto bareng gak?'. Ya gua iyain, gua no heart feeling sama sih mereka ini," jelasnya.
Setelah foto, dua anak muda itu masih membicarakan dirinya, kenapa Winky yang terkenal mau naik pesawat ekonomi.
"Terus gua masuk peswwat ekonomi garuda, sama Nicholas Saputra dan Ferdi Hasan. Gua pengin tau mereka ngomongin hal yang sama apa engga," terangnya.
Dengan kejadian tersebut, Winky tak menyangka masih ada orang yang memberikan penilaian orang terkenal harus dengan kemewahan.
Winky juga menganggap orang terkenal di zamannya sangat berbeda dengan zaman sekarang, dimana seorang publik figur terus menyombongkan diri dengan kemewahan yang ia dapatkan.
"Untungnya gua hidup di zaman dlu, gua punya mental yang menurut gua gak perlu dikasih tau. Kalau sekarang kan harus foto foto menunjukan lo siapa padahal lo gak segitunya juga," katanya.
Winky Wiryawan menegaskan, ia tidak sakit hati direndahkan orang karena naik pesawat ekonomi. Justru ia kasihan dengan orang tersebut.
"Gua lebih kasihan loh. Dalam arti sebenarnya pemikiran lo sedangkal itu," ujar Winky Wiryawan.