Tentu, pernyataan dalam artikel tersebut membuat BLINK menuntut pihak Rolling Stone untuk meminta maaf terkait artikel yang dibuat itu.
Mengetahui reaksi dari warganet tersebut, Rolling Stone Korea kemudian meminta maaf kepada BLACKPINK dan penggemar terkait artikel tersebut melalui Instagram Story @rollingstonekorea.
Mereka menyadari bahwa pemilihan kata yang digunakan tidak sesuai.
"Hello everyone this is Rolling Stone Korea
We have listened, have read, and have taken in all the considerations and remarks regarding the recent BLACKPINK column," tulis akun.
(Halo semuanya ini Rolling Stone Korea).
(Kami telah mendengarkan, telah membaca, dan telah mempertimbangkan semua pertimbangan dan komentar mengenai kolom BlackPink baru-baru ini).
Pihak Rolling Stone Korea menyadari bahwa perkataan yang disampaikan membuat banyak pihak lain menjadi salah paham.
"We admittedly noted that we used innapropriate choice of words and context that led to this misunderstanding," lanjutnya.
(Kami mengakui bahwa kami menggunakan pilihan kata dan konteks yang tidak tepat yang menyebabkan kesalahpahaman ini).
Baca juga: Harga Outfit Jennie BLACKPINK di Bandara Incheon, Tas Chanel Rp77,9 Juta, Sandal Yeezy Rp2,4 Juta
Pihak terkait pun akan merevisi artikel terkait member BLACKPINK pada edisi berikutnya.
"A revised and modified column will be published in the second edition of the print next week.
The revised column will be on our official website," imbuhnya.
(Kolom yang direvisi dan dimodifikasi akan diterbitkan dalam cetakan edisi kedua minggu depan).