Sabtu (23/7/2022) kemarin Tribun Network menyusuri kawasan Cilebut untuk mencari tempat tinggal Bonge.
Ketika menyusuri Jalan Bojong Sempu, awak Tribun sempat menanyakan kepada sejumlah ibu-ibu yang tengah berbincang di salah satu warung.
Ketika menyebut nama Bonge, ibu-ibu itu pun spontan mengatakan bahwa rumahnya ada di belakang warung ini.
"Nyari rumah Bonge ya. Ini dibelakang sini (menujuk ke sebuah jalan yang hanya muat satu buat sepeda motor)," ucap salah satu Ibu.
Nama Bonge tenar sejak kemunculannya di Citayam Fashion Week di kawasan Dukuh Atas, Jakarta.
"Dari kemarin banyak yang cari dia, viral soalnya," sambung ibu lainnya.
Baca juga: Dukuh Atas Kian Ramai, Bonge Jadi Sering Diminta Foto Bareng, Sampai Mau Pulang Pun Susah
Awak Tribun kemudian meminta salah satu ibu untuk menunjukan rumah Bonge. Disitu pula, ada seorang anak laki-laki yang tengah mengayuh sepedanya.
"Abang, anterin abang ini kerumah," seru ibu itu ke salah seorang anak. Anak itu pun mengajak awak Tribun untuk mengikutinya.
Tiba disalah satu rumah, anak tersebut memanggil orang yang berada di dalam rumah.
"Mak..mak.. ada tamu," teriak anak itu. Teryata, anak tersebut merupakan adik Bonge yang nomor dua. Rizky Ramadhon namanya.
Dari pengamatan, tembok bangunan rumah tersebut belum di cat dengan sempurna dan masih berwarna abu dari plesteran.
Tak berselang lama, seorang perempuan membukakan pintu. Dia mempersilakan awak Tribun untuk masuk ke dalam rumah.
Ketika pintu dibuka lebar, telihat Bonge baru bangun dari tidurnya.
Bonge teryata tengah tidur di ruang tamu, yang mana disitu terdapat rak beserta televisi model lama, dan tikar sebagai alas lantainya.