"Aku cuma minta Sabtu Minggu atau satu malem gitu sama anak-anak," imbuhnya.
Tak hanya sulit bertemu anak, Jonathan juga menyinggung perihal pemberitaan yang sempat tersiar bahwa dirinya disebut sulit memberikan nafkah.
Hal tersebut tidaklah benar lantaran selama ini, Jonathan yang memberikan nafkah secara penuh untuk Dhena dan anak-anak.
"Selama itu 100 persen aku yang menafkahi."
"Boleh disuruh bersumpah, ada nggak dia (Dhena) satu peser pun keluar uang di dalam rumah tangga?"
"Kenapa harus sekarang diungkit? Hanya karena ini gana-gini aja sebenernya," tuturnya.
Jonathan mengaku bahwa Dhena ingin harta dibagi untuknya dan Dhena.
Namun, Jonathan menilai bahwa Dhena tidak merasa cukup dengan pembagian harta tersebut.
"Jadi kan udah pisah, Dhena maunya pisah harta."
"Dhena merasa tidak terbagi dengan cukup."
"Tapi dia nggak bersyukur dia dapet sekian gitu, padahal lumayan kok," sambungnya.
Di samping itu, terdapat rumah dan apartemen yang dibeli oleh Jonathan sebelum mereka menikah.
Rumah dan apartemen tersebut sebenarnya tidak termasuk dalam harta gana-gini.
"Jadi sebelum aku menikah, aku ada beli rumah, beli apartemen."