News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Viral dan Banyak Dikunjungi Warga, Rusun Lokasi Syuting Pengabdi Setan 2 Ditutup

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Warga melihat Rusunami (Rumah Susun Sederhana Milik) yang terletak di belakang Pasar Sumber Arta, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (7/8/2022). Rusunami tersebut menjadi lokasi syuting film Pengabdi Setan 2: Communion yang telah tayang di bioskop mulai 4 Agustus 2022 lalu. Film besutan sutradara Joko Anwar, Pengabdi Setan 2: Communion tembus 700 ribu penonton hanya dalam waktu satu hari peluncuran. WARTA KOTA/YULIANTO

Ia juga mengatakan bahwa ada satu lantai yang tidak boleh dipakai, yaitu lantai 7.

Banyak Dikunjungi Konten Kreator
Rumah susun yang berada di kawasan Sumber Artha, Bekasi belakangan ini ramai dikunjungi masyarakat hingga konten kreator.

Bukan tanpa sebab, mereka ke sana untuk melihat rumah susun yang dijadikan lokasi syuting Pengabdi Setan 2: Communion.

Baca juga: 6 Fakta Rusun Pengabdi Setan 2: Communion, Terbengkalai 15 Tahun dan Kini Ditutup setelah Viral

Rupanya, semenjak Pengabdi Setan 2 tayang, semakin banyak masyarakat yang membuat konten di rumah susun itu.

"Iya udah seminggulah rame yang ke sini, dari pagi sampai malam pada bawa kamera, foto-foto," kata warga setempat bernama Uun kepada Tribunnews, Senin (8/8/2022).

Karena sangking ramainya dan meminimalisir hal berbahaya, kini rumah susun tersebut ditutup, hanya area luar saja yang diizinkan.

"Iya nggak bisa sembarang masuk lagi, harus izin dulu," ujarnya.

Menurutnya, sebelum tempat itu viral, rumah susun ini memang kerap dipakai untuk pemotretan, seperti buku tahunan sekolah atau foto model.

Suasana Rusun yang dijadikan latar film Pengabdi Setan 2 di Jalan Kali Malang Raya No. 2 RT 005 RW 003, Bintara Jaya, Bekasi, Jawa Barat pada Senin (8/8/2022). TRIBUNJAKARTA.COM/Satrio Sarwo Trengginas (TRIBUNJAKARTA.COM)

"Iya emang suka ya anak-anak hunting, waktu itu juga sempat ada yang buat buku tahunan sekolah di sini," ujar Uun.

"Sebenarnya mah nggak serem rumah susun ini, cuma karena viral aja ya jadi gimana gitu," tambahnya.

Ia juga membenarkan bahwa rumah susun ini tidak berpenghuni dan ada lantai yang tidak boleh dikunjungi.

Sebelumnya, Joko Anwar selaku sutradara Pengabdi Setan 2: Communion menyebutkan, bahwa lokasi rumah susun yang dijadikan tempat syuting tidak berpenghuni selama 15 tahun.

Ia juga mengatakan bahwa ada satu lantai yang tidak boleh dipakai, yaitu lantai 7.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini