TRIBUNNEWS.COM - Berikut fakta-fakta ditangkapnya Bobby Michael Reza.
Mantan suami Jennifer Dunn, Bobby Michael Reza ditangkap pihak kepolisian karena kasus narkoba.
Berikut Tribunnews.com rangkum terkait fakta-fakta ditangkapnya Bobby Michael Reza.
1. Polisi Konfirmasi Tangkap Mantan Suami Jennifer Dunn
Baca juga: BREAKING NEWS: Mantan Suami Jennifer Dunn, Bobby Michael Reza Ditangkap Terkait Kasus Narkoba
Bobby Michael Reza diamankan di Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan terkait dugaan penyalahgunaan narkoba.
Polisi juga mengonfirmasi Bobby Michael Reza adalah suami Jennifer Dunn.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Sekse Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi.
"(Terduga pelaku) Bobby Michael Reza, mantan suami Jennifer Dunn," jelas AKP Nurma Dewi, kepada awak media, Kamis (11/8/2022).
2. Barang Bukti Belum Diumumkan
Dalam penangkapan ini, pihak kepolisan belum membeberkan barang bukti.
Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait hal tersebut.
"(Terkait kasus) narkoba. (Keterangan lebih lanjut) nanti saja ya," jelas AKP Nurma Dewi.
3. Kronologi Penangkapan
Polisi juga masih belum memberikan rincian kronologi penangkapan Bobby.
AKP Nurma Dewi belum bisa membeberkan secara detail kronologi dan barang bukti yang diamankan.
Pihaknya juga masih melakukan penyelidikan terkait hal tersebut.
4. Reaksi Jennifer Dunn
Pantauan Tribunnews, Jennifer Dunn tampak tak lagi aktif bermedia sosial.
Hingga artikel ini diturunkan, belum ada tanggapan dari istri Faisal Harris ini.
Profil Bobby Michael Reza
Dikutip dari Tribun Style, Bobby Michael Reza memiliki beberapa bisnis.
Bobby Michael Reza diketahui pernah bekerja sebagai guru.
Selain itu, Bobby Michael Reza ternyata pernah menjadi guru di Kinderfield, Sudirman Park, Jakarta Pusat.
Di sekolah yang menyediakan kelas playgroup, TK, dan SD, tersebut, Bobby Michael Reza menjadi guru IPA, matematika, dan sekolah.
Diketahui, Bobby Michael Reza mengajar sejak tahun 2013.
Pendidikan
Bobby mengenyam pendidikan di SMP Putra 1 dan SMUN 61 Jakarta.
Ia kemudian melanjutkan pendidikan di Univeristas Paramadina tahun 2003.
Bobby mengambil jurusan Advertising atau periklanan.
Pekerjaan
Selain pernah menjadi guru, Bobby juga pernah bekerja di PT. Pinang Merah Indonesia.
Ia bekerja sebagai Account Manager di perusahaan itu pada 2013.
Salah satu proyek yang digarapnya adalah Sunset Road Bali Project.
Baca juga: BREAKING NEWS: Mantan Suami Jennifer Dunn, Bobby Michael Reza Ditangkap Terkait Kasus Narkoba
Tak hanya itu, pada 2008, Bobby juga pernah bekerja di PT. Adicita Pancawarna, sebuah agensi periklanan.
Pada 2010, ia juga menjadi fotografer dan bekerja di PT. Nusantara Sumber Energi.
Saat ini, Bobby bekerja di Indonesia Juice Cartel.
Di perusahaan cairan isi ulang vape atau rokok elektrik tersebut, ia menjadi Head Creative.
Nikah dan digugat cerai Jennifer Dunn
Bobby dan Jennifer menikah pada 8 Maret 2015 di KUA Kramat Jati, Jakarta Timur.
Namun, Bobby digugat cerai oleh Jennifer pada 21 Januari 2020.
Sebelumnya, Jennifer mengaku bahwa Bobby menalak dirinya pada 28 Maret 2016.
"Tanggalnya boleh dilihat yah, ini talak dari mantan saya di sini tertulis 28 Maret 2016," jelas Jennifer.
Dikutip dari Tribunnews, pernikahan Bobby dengan Jennifer Dunn resmi berakhir pada Rabu, 10 Juni 2020.
(Tribunnews.com/ Izmi Ulirrosifa/ Katarina Retri/Fauzi Alamsyah) (Tribun Style)