Putra keduanya itu bernama Abercio Mikaelmoza Samudra.
Kini, Momo Geisha tengah sibuk menikmati perannya sebagai istri sekaligus ibu.
Momo pun tinggal di kediaman mewahnya yang terletak di Malang, Jawa Timur.
Widy Vierratale Sindir Geisha
Band Geisha dikabarkan mengganti posisi Momo sebagai vokalis tanpa memberi tahu terlebih dahulu.
Keputusan tersebut diambil band Geisha, disebut tanpa sepengetahuan Momo.
Mendengar kabar tersebut, Widy Vierratale memberikan sindiran.
Widy memberikan reaksi saat tahu posisi Momo sebagai vokalis Geisha telah digantikan.
Apalagi, personil Geisha lainnya tak pernah ada yang memberitahu Momo terlebih dahulu.
Baca juga: Widy Vierratale Sindir Geisha yang Ganti Vokalis Tanpa Beri Tahu Momo: Sekarang Mereka Jadi Apa?
"Gue denger beritanya, kenapa tiba-tiba mereka gitu, nggak jelas," jelas Widy, dikutip dari YouTube Momo YouTube Channel.
"Kamu nggak tahu apa-apa kan tau-tau mereka ada keputusan sendiri," ucap Widy, dikutip Tribunnews, Jumat (9/9/2022).
Widy sebagai sahabat merasa tak terima jika Momo diperlakukan demikian.
Ia pun sontak memberikan sindiran pada personil Geisha.
Menurut Widy, Geisha tak akan menjadi apa-apa tanpa Momo sebagai vokalis.