News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

8 Karakter Chainsaw Man di Trailer Ketiga, Tampilkan Adegan Aksi Denji Melawan Iblis

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Salma Fenty
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Chainsaw Man - Berikut ini 8 karakter Chainsaw Man yang muncul di trailer ketiga.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini karakter Chainsaw Man yang muncul di trailer ketiga.

Anime Chainsaw Man akan merilis episode pertama pada 11 Oktober 2022 pukul 22.00 WIB dio Crunchyroll.

Karya Tatsuki Fujimoto ini akan memiliki 12 episode, dengan lagu opening dan ending yang berbeda tiap episode.

Chiansaw Man menceritakan Denji si manusia setengah iblis yang bertugas menjadi pemburu iblis.

Ia akan bertemu dengan rekan baru bernama Aki dan Power.

Simak daftar karakter yang muncul di trailer terakhir Chainsaw Man di bawah ini.

Baca juga: Sinopsis Chainsaw Man: Aksi Denji dan Pemburu Iblis di Bawah Pimpinan Makima

Pochita

Pochita adalah karakter iblis berbentuk anjing dengan kepala gergaji.

Sebagai sahabat Denji, Pochita selalu menemaninya.

Ketika Denji di ambang kematiannya, Pochita mengikat janji dengan Denji dan menyelamatkan hidupnya.

Denji dan Pochita di anime Chainsaw Man (Crunchyroll)

Pochita menyatu dengan hati Denji, yang sekaligus menyerahkan kekuatannya pada Denji.

Kini, Pochita hidup dalam tubuh Denji dan mengubahnya menjadi Chainsaw Man.

Keberadaan Pochita ditandai dengan adanya sebuah tali di dada Denji, yang sekaligus menjadi alat untuk mengubahnya menjadi Chainsaw Man, dikutip dari CBR.

Denji

Denji Chainsaw Man (Mappa)

Denji adalah protagonis serial ini.

Awalnya, ia tidak ingin menjadi pahlawan karena keinginannya adalah hidup dengan normal.

Denji menjadi Pemburu Iblis untuk Yakuza setelah bertemu Pochita.

Yakuza tersebut memaksa Denji bekerja untuk melunasi hutang ayahnya.

Ketika Pochita menyatu dengan hatinya, Denji tak bisa mengendalikan dirinya.

Ia berakhir dengan bertemu Makima, yang kemudian merekutnya sebagai anggota Biro Keamanan.

Baca juga: Daftar Anime Rilis Oktober 2022: Spy x Family Part 2 hingga Chainsaw Man

Makima

Makima Chainsaw Man (Mappa)

Makima adalah antagonis utama dari seri.

Dia adalah Pemburu Iblis berpangkat tinggi yang merahasiakan identitas aslinya sebagai Iblis Kontrol.

Makima dapat mengendalikan semua iblis dari jarak jauh.

Namun, misteri tentang Makima belum terungkap, bahkan setelah anggota Biro Keamanan banyak yang berbalik menantangnya, termasuk Denji.

Meski Denji jatuh cinta pada Makima, namun ia tetap ingin membunuh Makima yang ingin mengubahnya menjadi iblis Chainsaw yang dapat ia kendalikan.

Kishibe

Kishibe di anime Chainsaw Man (YouTube MAPPA Channel)

Kishibe adalah mentor Denji dan Power ketika mereka menjadi anggota baru Biro Keamanan di bawah pimpinan Makima.

Karakter Kishibe digambarkan sebagai pria paruh baya yang santai dan acuh tak acuh dengan keadaan di sekitarnya.

Ketika terjadi konflik besar antara Makima dan Pemburu Iblis, Kishibe disorot sebagai salah satu karakter paling licik di Chainsaw Man.

Kishibe merupakan tokoh kunci yang memecahkan misteri mengerikan seputar Makima, karakter dan latar belakangnya juga memiliki aura misterius yang menarik.

Baca juga: Anime Chainsaw Man Tayang Perdana 11 Oktober, Sajikan Lagu Ending Berbeda Tiap Episode

Himeno

Himeno di anime Chainsaw Man (YouTube MAPPA Channel)

Himeno adalah Pemburu Iblis yang bekerja di bawah Makima.

Dia merupakan senior yang cukup santai.

Himeno dekat dengan Aki, hingga pernah mengajak Aki menginap di rumahnya.

Meski Himeno terlihat ceria, namun ia menyembunyikan kemuramannya lewat rokok.

Dalam versi manga, Himeno mengajari Aki merokok untuk menghilangkan stres dan tekanan.

Dia mengatakan Pemburu Iblis umumnya tidak hidup cukup lama, sehingga ia meminta Aki untuk menikmati waktu sejenak, dikutip dari Screen Rant.

Kobeni Higashiyama

Kobeni Higashiyama di anime Chainsaw Man (YouTube MAPPA Channel)

Kobeni dulu bekerja di bawah Makima sebagai Pemburu Iblis tetapi mengundurkan diri setelah trauma melawan Iblis Kegelapan di Neraka.

Perburuan Iblis bukan untuk orang yang lemah hati, dan Kobeni menyadari pekerjaan berbahaya ini tidak cocok untuknya.

Dia hancur di bawah tekanan dan ketakutan di hadapan musuh-musuhnya.

Kobeni rela mengorbankan Denji jika itu berarti menyelamatkan hidupnya.

Meski penakut, Kobeni memiliki beberapa momen keberanian ketika melawan Denji yang tak bisa mengendalikan dirinya.

Aki Hayakawa

Aki Hayakawa di anime Chainsaw Man (YouTube MAPPA Channel)

Aki adalah Pemburu Iblis di skuad Makima.

Dia salah satu tritagonis dalam seri.

Aki merupakan seorang rekan senior yang sering menengahi pertengkaran Denji dan Power.

Ia mencoba membuat dirinya terlihat terpisah dari orang lain untuk melindungi dirinya sendiri karena terlalu banyak kehilangan.

Meskipun demikian, dia peduli pada orang lain dan seberapa jauh dia akan menyelamatkan seseorang dalam bahaya.

Power

Power di anime Chainsaw Man (YouTube MAPPA Channel)

Power adalah seorang iblis darah atau Blood Fiend.

Ia bekerja untuk Makima dan ditugaskan untuk berlatih bersama Denji.

Power sangat percaya diri, ia sering mengaku memiliki kecerdasan dengan IQ 500-1000.

Selama tinggal bersama Denji dan Aki, Power sering membuat keributan.

Namun, ia lama-lama menjadi dengan Denji, seolah menjadi adiknya.

(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)

Artikel lain terkait Chainsaw Man

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini