"Lesti Kejora? Ya Allah, ya pengen lah, kan penyanyinya emang Lesti."
"Tapi waktu itu aku pernah nyanyiin lagunya Lesti bareng sama Pasha Ungu."
"Suaraku sama Lesti emang 11 20 lah," celetuknya.
Sebenarnya, Vega awalnya ingin memiliki lagu pop, tetapi ia merasa takut jika bersaing dengan penyanyi pop kenamaan lainnya.
"Single-nya dangdut, aku tuh pengennya pop karena kan emang suaraku mirip-mirip Raisa, Rossa kan," candanya.
"Jadi sebenernya pengennya pop gitu, tapi gimana dong?"
"Nggak bisa, takut, saingannya itu berat kalau sama Teh Ocha, sama Raisa, sama penyanyi-penyanyi pop gitu," ujarnya.
Di sisi lain, Vega menilai bahwa masyarakat suka melihat dirinya dengan pembawaan yang lucu.
"Orang ngelihat aku udah maunya joget, maunya ketawa."
"Bukan berarti gimana-gimana ya, dangdut kan lebih fun kan karena musiknya tuh ada kendang."
"Apalagi sekarang ambyar-an, bahkan bukan hanya di Indonesia, di luar negeri juga suka lagu-lagu dangdut, ambyar," ungkapnya.
Selain dunia entertainment, rupanya Vega juga terjun ke dunia bisnis, begitu juga dengan suaminya.
"Bisnis alhamdulillah ada, memang bisnisnya ini bukan brand aku, bukan produk aku."
"Karena kan sebenernya aku dan suami ini tipenya punya pekerjaan yang sama-sama jasa."