News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Terjun ke Politik, Pedangdut Camel Petir Belajar dari Mantan Gubernur DKI Sutiyoso

Penulis: Willem Jonata
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Camel Petir dan Bang Yos.

Laporan Wartawan Tribunnews, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Camel Petir, penyanyi dangdut yang kini terjun ke politik, tak menyangka diajak makan di pinggir jalan oleh Letjen TNI Purn Sutiyoso.

Bang Yos, sapaan akrab sang jenderal, mengajak Camel makan ikan bakar kaki lima di kawasan Jalan Kebon Kacang Raya, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

"Maklum beliau ini mantan tentara, tak pernah pilih-pilih tempat makan. Bahkan di belantara hutan rimba sekalipun tentu beliau pernah alami," kata pemilik nama asli Camelia Panduwinata Lubis yang kini menjabat pengurus HKTI.

Camel melihat Bang Yos ikut membantu membakar ikan hingga siap dihidangkan.

Dari pengalaman tersebut, Camel melihat Bang Yos sebagai sosok sederhana dan apa adanya.

"Orangnya humble, mau bergaul dan menyapa orang dari kalangan manapun," lanjutnya.

Camel mengaku belajar banyak dari sosok Bang Yos.

Baca juga: Verrell Bramasta Ingin Pensiun Jadi Artis Saat Usia 30 Tahun, Ingin Mencoba Terjun ke Politik

Menurut dia, Bang Yos adalah tokoh yang dianggap berhasil memimpin ibukota saat begitu banyaknya ujian yang mendera Jakarta.

Camel senang Bang Yos mau berbagi kisah hidup dan pengalamannya di dalam podcast-nya.

Baca juga: Narji Gabung ke PKS, Sang Komedian Mengaku Tujuannya Terjun ke Politik Baik

"Silakan simak kisah Bang Yos di channel youtube Camel Petir. Ada banyak pelajara yang bisa kita petik hikmahnya dari berbagai pengalaman Bang Yos selama berkiprah baik sebagai tentara maupun pejabat sipil," ujar Camel Petir.

 
 
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini