Selain itu, Memes pernah merilis single perdana, 'Sampai Kapan'.
Ia kerap meng-cover lagu melalui kanal YouTube miliknya.
Memes diketahui juga pernah menjadi co-host acara One Man Show yang dipandu Tukul Arwana.
Pernah dikabarkan dekat dengan Billy Syahputra
Memes Prameswari pernah dikabarkan dekat dengan Billy Syahputra.
Hal ini lantaran berawal dari keduanya tampil dalam sebuah scene di acara Opera Van Java.
Akhirnya, tak sedikit yang menjodoh-jodohkan Memes dan Billy.
Memes pun tak keberatan saat warganet menjodohkannya dengan Billy.
Saat disinggung perihal tukar kontak dengan Billy, Memes mengaku hanya saling mengikuti akun Instagram dan hanya sebatas hubungan pekerjaan.
Ia juga mengaku baru mengenal Billy saat terlibat pekerjaan yang sama.
Viral karena pakai baju pengantin bersama Sule
Baru-baru ini, Memes Prameswari menjadi sorotan publik lantaran memakai baju pengantin Jawa berwarna abu-abu bersama Sule.
Dalam akun Instagram @ferdinan_sule, Sule merekam Memes yang tengah dirias.
Memes mengenakan hiasan berupa cunduk mentul di bagian kepala belakang.