Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Calum Scott tampil menghibur penggemarnya di Indonesia dalam konser bertajuk Bridges AsiaTour 2022, Selasa (25/10/2022).
Dalam konser tur tersebut, Calum Scott membawakan lagu berjudul Heaven.
Namun siapa sangka, penyanyi peraih penjualan multi-platinum album Calum Scott itu turut menggandeng musisi asal Indonesia, Lyodra sebagai rekan duet.
Baca juga: Paksa Menyanyi saat Sakit, Lyodra Ginting Merasa Ada Tanggung Jawab : Seperti Pakai Topeng
Diketahui, singel bertajuk "Heaven" adalah duet pertama Lyodra bersama Calum yang dirilis pada Juni 2022.
"Lagu ini adalah lagu yang penting buatku. Saya ingin memperkenalkan seseorang untuk bernyanyi bersamaku, Lyodra," kata Calum Scott di atas panggung.
Gemuruh penonton yang memenuhi Bengkel Space SCBD, Jakarta Selatan terdengar ketika Calum Scott memanggil Lyodra untuk naik ke atas panggung.
Baca juga: Calum Scott Sapa Penggemar Indonesia Lewat Konser Bridges Asia Tour 2022
Penyanyi berusia 34 tahun ini bahkan mengaku senang bisa berduet bareng langsung dengan Lyodra.
"Saya tahu, saya tidak bisa menyanyikan dengan orang lain di tempat tur lain. Tapi di sini saya bisa membagikan panggung bersama Lyodra," ucap Calum Scott.
Penampilan keduanya pun dapat membius para penonton yang ingin melihat aksi panggung Calum Scott dan Lyodra.
Terlihat ketika usai berduet, tepuk tangan dan teriakan penonton menandai selesainya aksi panggung keduanya.
Dalam penampilannya, Calum membawakan beberapa lagu hits dari album terbarunya yang rilis pada Juni 2022 lalu, yakni Rise, No Matter What, Cross Your Mind, Last Tears, dan Biblicall.
Ada juga The Way You Loved Me, No Matter What, Bridges, Run With Me, Dancing On My Own dan YouAreThe Reason.
Calum Scott juga membawakan lagu terkenal dari Maroon 5, "This Love".