"Karena aku memang kan yang ngecek detak jantungnya dan udah nggak ada."
"Aku bilang sama ibu aku, udah ikhlas apa pun yang terjadi." ucapnya.
Dijelaskan Sasti sebelumnya Ki Joko Bodo sempat menderita sejumlah penyakit.
Ia dan keluarga tidak ingin sang ayah terus menerus merasakan sakit dan ingin jalan terbaik dari Allah.
Baca juga: Fakta Meninggalnya Ki Joko Bodo, Wafat Saat Berjemur, Ada Firasat Dirasakan hingga Tangisan Anak
"Karena sebelumnya kita sudah pernah bicara. Ayah kan sakit, kasihan juga kalau misalkan ayahku terus-terusan sakit."
"Jadi kita mau jalan terbaiknya aja dari Allah," tuturnya.
Sementara Refo putra Ki Joko Bodo masih tampak bersedih atas kepergian sang ayah.
"Refo sepertinya kamu masih berat sekali untuk bercerita," ucap Feni Rose selaku host.
Dalam tayangan tersebut Refo sempat terlihat menangis, sesekali Sasti sang adik mengusap bahunya sembari menguatkan.
Baca juga: Populer Seleb: Mantan Paranormal Ki Joko Bodo Meninggal | Rumah Lesti Rusak Akibat Gempa Cianjur
"Kamu yang menggotong bapak waktu itu?" tanya Feni.
Refo membenarkan hal tersebut.
"Iya bener, jadi paginya aku sempet mandiin ayah. Terus aku tinggal sebentar mau persiapan buat aktivitas."
"Tiba-tiba dipanggil ibu, 'Ayo, Fo, masukin ayah'. Pas lihat ayah nafasnya kayak udah susah gitu,"
"Terus pas dimasukin udah nggak gerak denyut nadinya," jelas Refo.
Baca juga: VIDEO Kisah Hijrah Ki Joko Bodo: Hibahkan Tempat Praktik Jadi Masjid