News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lewat Lagu 'Ku Kenang', Rafly Kande Mengingat Dua Hal Sakral di Hidupnya, Tsunami Aceh dan Ibunya

Penulis: Willem Jonata
Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Konser Amal untuk Korban Gempa Gayo -- Penyanyi asal Aceh, Rafly Kande tampil pada konser amal bertajuk 'Charity for Gayo' di Hotel Hermes Palace, Banda Aceh

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata 

TRIBUNNEWS.COM - Musisi sekaligus politisi Rafly Kande meluncurkan lagu barunya berjudul "Ku Kenang".

Lagu itu ia ciptakan bersama putranya, Alul, sebagai penghormatan kepada ibunda.

Menurut dia, lagu "Ku Kenang" akan mengingatkan setiap orang untuk menjunjung tinggi ibunya.

"Sudah sepatutnya siapa pun yang merasa sebagai anak, wajib memuliakan, membahagiakan dan mendoakan ibunya."

“Ibu menjadi jalan kita lahir ke dunia. Beliau yang merawat dan mendoakan kita. Tanpa ibu, kita betul-betul tak berdaya," kata Rafly, yang lahir di Samadua, Kabupaten Aceh Selatan.

Baca juga: Fakta PLTD Apung Terseret 3 Kilometer Saat Diterjang Tsunami Aceh hingga Selamatkan Keluarga Midun

Pada lagu "Ku Kenang" Rafly Kande menyematkan lirik untuk memperingati tsunami di Aceh yang terjadi pada 26 Desember 2004.

"Judulnya sangat spesial untuk mengenang dua hal sakral di hidup saya. Bagi saya lagu ini membawa pesan soal tsunami Aceh. Tapi lagu ini juga dasarnya adalah semangat penghargaan kepada ibu, ibu setiap orang," terangnya.

Single ini bernuansa pop dan diharapkan bisa dinikmati banyak orang.

"Sementara video klipnya juga hanya butuh one take tanpa editing. Semua sederhana tapi harapannya lagu ini tetap hadir berkualitas dan mudah diterima masyarakat,” kata Rafly Kande.

Di tengah kesibukan sebagai politisi, Rafly terlecut semangatnya untuk kembali berkarya di bidang musik.

Hal itu tak lepas dari pertemuannya dengan seorang sahabat bernama Bois Ahmad.

Penyanyi asal Aceh, Rafly Kande tampil pada konser amal bertajuk 'Charity for Gayo' di Hotel Hermes Palace, Banda Aceh, Sabtu (7/7/2013) malam. Konser tersebut sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas guna membantu para korban bencana gempa di Bener Meriah dan Aceh Tengah. SERAMBI INDONESIA/BUDI FATRIA (SERAMBI INDONESIA/BUDI FATRIA)

Karena Bois, Rafly yang selama ini disibukkan dengan kegiatan politik, kembali tergelitik untuk berkarya.

“Ia meyakini saya kalau kini eranya kolaborasi, termasuk di dunia musik dalam hal kerja sama,” terang Rafly Kande yang juga pernah berkolaborasi dengan musisi Dwiki Dharmawan itu.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini