“Untuk pindah-pindah rumah sakit itu nggak sama kayak sakit batuk atau flu yang bisa gampang lu nantinya pindah rumah sakit terus nunggu di ruang tunggu gitu atau di parkiran segala macem, enggak segampang itu,”
“Jadi harus cari rumah sakitnya, rumah sakitnya sanggup atau enggak, terus bagaimana nantinya perpindahan rumah sakit ini ke rumah sakit satunya, di perjalanan nanti bagaimana, karena kepalanya woy, jadi harus banyak banget pertimbangannya,” ujar Ricky Komo.
Meski begitu, nampaknya hal tersebut sudah direncakan oleh pihak keluarga dan kerabat Indra Bekti untuk memindahkan sang presenter ke rumah sakit lainnya.
Di akhir video tersebut, Ricky Komo kemudian mengimbau kepada warganet untuk tidak memberikan banyak komentar negatif
"Jadi buat teman-teman yang emang nggak tahu ceritanya, nggak tahu permasalahannya, coba kalian tahan untuk ngomongin atau berkomentar gitu, karena nggak baik, orang lagi kena musibah, lagi berjuang banget menyelesaikan dan membereskan musibahnya,"
"Tolong, tolong dibantu dengan doa, jadi jangan judge seseorang tapi lu nggak tahu apa yang sebenarnya terjadi," tutupnya.
(Tribunnews.com/Linda)