TRIBUNNEWS.COM - Agensi The Black Label merilis teaser kolaborasi Taeyang BIGBANG dengan Jimin BTS, Rabu (4/1/2023).
Taeyang BIGBANG dan Jimin BTS akan merilis single digital berjudul VIBE.
Video single VIBE akan menampilkan Taeyang BIGBANG dan Jimin BTS pada 13 Januari 2023 pukul 12.00 WIB.
Single ini rencananya juga akan rilis di Spotify.
Gambar teaser yang baru dirilis menampilkan Taeyang BIGBANG dan Jimin BTS berpose bersama dengan tatapan tajam.
Karya ini akan menandai perilisan solo pertama Taeyang BIGBANG dalam enam tahun terakhir.
Baca juga: Daesung dan Taeyang BIGBANG Putuskan Keluar dari YG Entertainment, G-Dragon Tetap Bertahan
Single VIBE akan meningkatkan antusiasme besar dari penggemar untuk kolaborasinya dengan Jimin BTS, dikutip dari Soompi.
Karya terbaru Taeyang BIGBANG sebagai solois adalah rekamannya tahun 2017 'White Night', yang menampilkan single utama 'Darling' serta 'Tonight'.
Single VIBE juga akan menandai perilisan pertamanya di bawah manajemen baru, The Black Label, setelah kontraknya dengan agensi YG Entertainment berakhir.
Bagi Jimin BTS, kemunculannya di single VIBE akan menandai karier solo pertamanya sejak BTS mengumumkan jeda aktivitas grup pada Juni 2022.
Selanjutnya, member BTS akan fokus pada kegiatan solo, dikutip dari NME.
Baca juga: Keluar dari YG Entertainment, Daesung BIGBANG Siap Mulai Babak Baru dalam Kariernya
Single VIBE ini juga menjadikannya anggota BTS yang secara resmi debut single pertama setelah debut solo RM BTS dengan single Indigo pada Desember 2022, lalu.
Jimin BTS sebelumnya telah merilis single solo "Lie", "Filter", "Promise", "With You", "Christmas Love" yang meriah, dan banyak lagi.
Tahun lalu, penyanyi ini merilis beberapa foto moody dari 'foto-folio' di balik layar Me, Myself, and Jimin 'ID: Chaos'.
Unggahan itu menampilkan 8 foto dirinya yang menggambarkan kepribadian musiknya yang berbeda, dikutip dari Billboard.
Baca juga: Jimin BTS Ungkap Alasan Hiatus dari Media Sosial, Minta ARMY untuk Menunggu Dirinya Kembali
Sementara itu rekan satu grup Jimin, Jungkook BTS, berhasil mengumpulkan lebih dari 100 juta streaming di Spotify dengan single solo terbarunya 'Dreamers' hanya 35 hari setelah dirilis.
Prestasi ini menjadikan Dreamers sebagai lagu tercepat oleh solois Korea Selatan dalam sejarah.
Lagu Dreamers dirilis sebagai potongan dari soundtrack asli Piala Dunia FIFA 2022 pada November 2022, lalu.
Dreamers pertama kali ditayangkan perdana oleh Jungkook BTS sendiri bersama penyanyi Qatar Fahad Al-Kubaisi pada upacara pembukaan Piala Dunia sebelum rilis versi studio.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Artikel lain terkait Taeyang BIGBANG