Ferry lantas berjalan menghindari awak media.
Diketahui Ibunda Verrell Bramasta ini lantas melaporkan Ferry Irawan ke Polres Kota Kediri.
Namun laporan tersebut dilimpahkan ke Polda Jawa Timur lantaran domisili Venna Melinda berada di Surabaya.
Baca juga: Venna Melinda Korban KDRT Ferry Irawan, Athalla Naufal Bagikan Potret Terbaru Sang Bunda
Motif KDRT
Kasubdit IV Renakta Ditreskrimum Polda Jatim, AKBP Hendra Eko Triyulianto, mengatakan dugaan KDRT terjadi lantaran ada kesalahpahaman antara Venna Melinda dan Ferry Irawan.
Informasi itu diungkapkan Hendra dalam tayangan Facebook TribunJatim.com.
Dikatakan Hendra, Ferry Irawan dan Venna Melinda terlibat cekcok karena kesalahpahaman.
"Untuk motif ada kesalahpahaman keluarga, suami istri, cekcok," ungkap Hendra.
Hidung Venna Melinda Terluka
AKBP Hendra mengungkapkan Venna Melinda telah melakukan visum terkait dugaan KDRT.
Venna Melinda mengalami luka hingga berdarah di bagian hidung karena ditekan menggunakan kepala Ferry Irawan.
Hendra menegaskan, luka di bagian hidung Venna Melinda ini bukan akibat dari benturan.
"Untuk visum sudah dilakukan. Luka dari keterangan (Venna Melinda) di hidung."
"Dari keterangan korban, dia (hidungnya) ditekan sama kepalanya terlapor (Ferry Irawan) sampai berdarah," urainya.