"Ada nggak ini penanganan selain caesar. yang harus dilakukan."
"Karena nggak ada kemampuan untuk melakukan caesar saat ini," kata Aji Yusman.
Baca juga: Sedih Tak Punya Biaya Berobat Saat Istri Keguguran, Aji Yusman Pura-pura Kuat di Hadapan Keluarga
Namun dokter justru berkata tidak ada jalan lain selain melakukan operasi caesar.
Pasalnya kondisi tersebut sudah sangat berbahaya dan bisa membahayakan keselamatan sang istri.
"Nggak bisa bang."
"Kalau engga ini bahaya, nanti ibunya bisa ikut," papar Aji Yusman.
Aktor yang kini berusia 34 tahun itu terus berusaha mencari penanganan terbaik untuk sang istri.
Ia sempat berbicara dengan dokter yang menangani istrinya untuk memberinya waktu tiga sampai empat hari untuk mencari jalan keluar.
Baca juga: Terima Musibah Bertubi-tubi, Aji Yusman: Aku Pura-pura Kuat
Pasalnya saat itu kondisi keuangan Aji Yusman sedang sulit.
"Akhirnya aku coba bicara sama dokter bahwa keadaan finansial dalam keadaan yang sangat-sangat tidak baik."
"Ada nggak yang bisa menunjang dalam knowledge dokter, kasih nafas buat aku tiga atau empat hari untuk mencari jalan keluar," jelas Aji Yusman.
Aji Yusman menceritakan saat itu sang istri diberikan obat penenang untuk sementara waktu.
Kendati demikian, Aji Yusman harus mengusahakan biaya untuk melakukan operasi caesar saat obat tersebut habis.
Baca juga: Aji Yusman Pilih Vakum Dari Dunia Entertainment Sejak 2017, Ingin Coba Pekerjaan Lain
Pasalnya dokter tidak bisa memberikan obat tersebut untuk kedua kalinya.