News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Indra Bekti dan Kesehatannya

Indy Barends Senang Indra Bekti Keluar Rumah Sakit: Bersyukur Dia Bisa Survive

Penulis: Dian Hastuti
Editor: Salma Fenty
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Indy Barends bersyukur Indra Bekti sudah pulang dari rumah sakit.

Bekti masuk ke ICU setelah menjalani tindakan operasai yang ketiga.

"Jadi ada cairan lagi yang memang belum terserap di badannya, jadi mesti ada tindakan operasi," terang Indy.

Indy Barends bersyukur Indra Bekti sudah pulang dari rumah sakit.

"Itu kan sebetulnya bikin up and down terus ya setiap harinya," imbuhnya.

Meski tidak bisa bertemu Bekti setiap hari saat masih jalani perawatan di rumah sakit, Indy Barends menyebut paling tidak bisa berbincang dengan dokter terkait kondisi Bekti.

"Jadi misalnya nggak sempat untuk kita ketemu, tapi paling tidak suka bisa punya waktu untuk ngobrol sama dokter," ujarnya.

Dari bicara dengan dokter yang menangani Bekti, Indy dapat mengetahui perkembangan kesehatan sang sahabat itu.

"Dan denger langsung sebetulnya ada apa sih, Bekti ini ada di fase seperti apa sih," jelasnya.

Selama dirawat di ruang inap, diketahui Bekti sudah bisa melontarkan lelucon saat ada yang menjenguknya.

Hal itu diakui Indy menjadi salah satu hal yang patut untuk disyukuri.

"Mungkin itu yang kita syukuri kali ya, daripada kita ngeliat Bekti seperti bukan Bekti lagi," ucapnya.

Wanita yang terkenal dengan rambut pendeknya itu juga mengatakan tidak semua tamu bisa menjenguk Indra Bekti saat masih dirawat di rumah sakit.

"Nggak semua teman-teman juga bisa datang untuk jenguk. Karena pada saat datang juga ada keputusan dari rumah sakit, 'Untuk hari ini nggak boeh dijenguk'," jelasnya.

"Bersyukur waktu pada saat kita datang, bisa (ketemu Bekti)," imbuh Indy.

Lebih lanjut Indy Barends menegaskan ia bersyukur Indra Bekti sudah bisa kembali bersama keluarganya.

"Nomor satu yang kita syukuri adalah dia sudah bisa pulang ke rumah, gitu aja sih," katanya.

"Dia bisa survive, bisa balik ke rumah bersama dengan keluarganya," tutup Indy Barends.

(Tribunnews.com/Dian Hastuti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini