TRIBUNNEWS.COM - Ressa Herlambang mengungkapkan alasan baru membongkar masalah keluarganya yang bangkrut.
Kondisi keluarga Ressa Herlambang sempat terpuruk pada tahun 2010.
Namun, kabar tersebut baru mencuat di publik saat ini.
Dikutip dari YouTube SCTV, Minggu (12/2/2023), Ressa Herlambang mengaku keluarganya pernah mendapat kejadian mistis.
"Jadi 2010 itu kejadian bola api datang ke rumah, Bro, di kolam renang."
"Yang ngelihat si Ricky kembaranku, aku pisah rumah kan."
"Bola api datang, jatuh di situ," terang Ressa Herlambang.
Baca juga: Ressa Herlambang Pernah Pinjam Uangnya Rp 5 Juta, Raffi Ahmad: Takut Terjerumus ke Hal Begituan
Setelah kejadian tersebut, bisnis keluarga Ressa Herlambang hancur.
Ressa Herlambang menyampaikan juga sebelum sang ibu meninggal dunia, beliau sempat ingin menghubungi Raffi Ahmad.
"Terus semua bisnis hancur, and then sampai mama sebelum meninggal kemarin sempet nyari nomor teleponmu."
"'Mas, tau nggak nomornya Raffi?' 'Nggak tau, Ma, kenapa?' 'Nggak papa'."
"Mungkin she wanna say something atau apa, aku bilang 'Coba hubungi DM'," ucap Ressa.
Ressa pun mengaku teringat dengan pesan sang ibu untuk tak menunjukkan kondisinya saat kesusahan.
Kendati demikian, kini kondisi Ressa sudah lebih baik.
"Kan lo tau, gua dari dulu bukan terbiasa yang gimana."
"Aku nggak mau ceritain 12 tahun ini karena mama cuman bilang 'Jangan pernah kamu tunjukin kamu susah, Mas'," ucapnya.
"Jadi aku nutup itu, 12 tahun, sekarang alhamdulillah so far sudah mau better."
"Tapi masih survive, masih jalani semua," sambungnya.
Baca juga: Pernah Pinjam Uang Rp 5 Juta ke Raffi Ahmad, Ressa Herlambang: Gua Belum Bisa Balikin Duit
Saat itu, Ressa tak mengerti dengan masalah kerugian bisnis keluarganya.
"Gua kan cuma anak SMA yang nggak tau nih bokap bisnis ruginya kenapa."
"Tiba-tiba gua dibawa, dikejar banyak orang," bebernya.
Bahkan, Ressa sampai harus tinggal di rumah petak yang berbanding terbalik dengan kehidupannya sebagai penyanyi.
"Tinggal di rumah petakan sampai dilewatin tikus segala macem," ujarnya.
"Beneran, Bro? Berarti lu bener-bener sejatuh itu?" tanya Raffi kaget.
"Beneran, jadi kayak orang disulap aja gitu."
"Jadi gue jam empat sore di rumah itu, besoknya di rumah tante."
"Sampai bilang gini 'Kenapa nggak balik-balik ke rumah?'" tutup Ressa Herlambang.
(Tribunnews.com/Katarina Retri)
Berita lainnya terkait Ressa Herlambang