TRIBUNNEWS.COM - Fuji mengunggah foto lawasnya bersama mendiang sang kakak, Bibi Ardiansyah.
Terlihat Bibi Ardiansyah membawa sebuah kue ulang tahun dan duduk di sebelah Fuji.
Momen tersebut rupanya pernah diunggah oleh Bibi Ardiansyah dalam Instagram @bibliss.
Saat itu, Fuji berulang tahun, tepat satu hari sebelum Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel meninggal dunia dalam kecelakaan.
Kini, Fuji mengunggah momen tersebut melalui Instagram @fuji_an untuk merayakan ulang tahun Bibi Ardiansyah yang seharusnya bertambah usia pada Minggu (26/2/2023).
Baca juga: Disinggung Peluang Balikan dengan Fuji, Thariq Halilintar: Didoakan yang Terbaik Aja
Selain foto tersebut, terdapat beberapa foto Fuji bersama Bibi Ardiansyah hingga Vanessa Angel semasa hidup.
Fuji pun memberikan ucapan selamat ulang tahun melalui keterangan postigan.
Dalam unggahan itu, Fuji mengungkapkan kerinduannya dengan Bibi Ardiansyah.
"Happy birthday!!
Hai apa kabar Dapebi di sana?
Hehe, uti kangeeeeen banget semoga Dapebi bangga ya sama Uti di atas sana," tulis Fuji.
Fuji mengaku rindu dengan kebiasaan kakak sulungnya tersebut semasa hidupnya.
"Kangen banget dengan segala tingkah konyol Dapebi yang gangguin Uti, ngebawelin Uti, marahin Uti," imbuhnya.
Adik ipar Vanessa tersebut juga meminta maaf lantaran belum bisa membanggakan Bibi semasa hidupnya.