TRIBUNNEWS.COM - NewJeans resmi menjadi Duta Global untuk merek denim, Levi's pada Senin (6/3/2023).
“Kami merasa terhormat dan senang bisa bersama Levi's, merek abadi yang mewakili celana jeans paling ikonik di dunia,” tulis NewJeans dalam pernyataannya, dikutip dari Soompi.
Pihak Levi's sebelumnya mempersiapkan pertemuan dengan NewJeans sebagai langkah pertama untuk menarik identitas merek Levi's ke Generasi Z.
Keputusan ini bersamaan dengan perayaan ulang tahun ke 150 kelahiran Levi's jeans 501.
Levi's menggambarkan NewJeans sebagai gambaran generasi yang bebas, modis, dan cerah penuh energi.
Baca juga: NewJeans Jadi Girl Grup Terpopuler Edisi Februari 2023, Disusul BLACKPINK
Levi's juga berencana untuk mengerjakan berbagai pertunjukan dan proyek menarik bersama dengan NewJeans sebagai duta merek baru.
Levi's saat ini sedang mempersiapkan penampilan live dengan NewJeans di Seoul dalam rangka memperingati 501 Hari ketika hak paten untuk jeans rivet diberikan pada 20 Mei 1873.
Setelah debut pada bulan Juli tahun 2022 lalu, NewJeans memperoleh popularitas besar dengan lagu debut “Attention” dan “Hype Boy”.
NewJeans terus menorehkan prestasi bersejarah melalui lagu terbaru mereka “OMG” dan “Ditto”.
Merek Mewah yang Kerja sama dengan Anggota NewJeans
Baca juga: Daftar Nominasi Korean Music Awards 2023, NewJeans Kantongi 6 Nominasi
Selain kerja sama dalam grup, anggota NewJeans juga menjadi duta dari berbagai merek terkenal.
Berikut ini daftarnya, dikutip dari Sportskeeda:
1. NewJeans - Duta Kehormatan Seoul
NewJeans terpilih sebagai duta kehormatan Seoul pada 16 Februari 2023 di Balai Kota Seoul.