Alasan utama dari Shelvie Hana untuk menggugat cerai Daus Mini lantaran hubungan ini sudah pada ujungnya.
"Sudah tidak bisa dipaksakan, karena memang kemarin juga dari kita selaku kuasa hukum sudah mengusahakan gimana caranya agar Kak Shelvie ini bisa memperbaiki hubungan," kata Diansa.
Menurutnya, sidang terakhir kemarin sudah pada tahap tidak ada komunikasi lagi antara pihak Shelvie maupun pihak Daus Mini.
"Sidang kemarin udah dianggap deadlock," tutur Diansa.
"Jadi mau nggak mau hari ini sidang dilanjutkan ke pokok perhara," lanjutnya.
Salah satu alasan kuat Shelvie menggugat cerai juga terdapat dari faktor nafkah.
Ia merasa pada beberapa bulan terakhir ini tidak merasakan nafkah lahir batin oleh mantan suami.
"Dan di dalam gugatannya juga kita menuangkan masalah nafkah juga secara lahir batin."
"Memang beberapa bulan terakhir ini Kak Shelvie juga tidak dikasih nafkah," sambung Diansa.
Kendati demikian, sidang mediasi kemarin juga tidak menemukan titik temu.
Kedua belah pihak tetap berpegang teguh pada keputusan masing-masing untuk menyudahi perikahan mereka.
Menurut Shlevie, mungkin ini memang jalan terbaik yang harus ditempuh oleh dirinya dan Daus Mini.
Sidang Mediasi Gagal, Daus Mini Sebut Tak Ada Lagi Kecocokan dengan Shelvie Hana Wijaya
Sidang mediasi perceraiannya gagal, komedian Daus Mini sebut tak ada lagi kecocokan dengan Shelvie Hana Wijaya.