News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Anak Lilis Karlina Terlibat Narkoba

Tak Kekurangan Uang Jajan, Anak Lilis Karlina Jadi Pengedar karena Kecanduan Sabu dan Suka Mabuk

Penulis: Salma Fenty Irlanda
Editor: Ayu Miftakhul Husna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelajar berinisial RD (15) yang merupakan anak pedangdut Lilis Karlina ditangkap jajaran Satres Narkoba Polres Purwakarta. Dia mengedarkan obat terlarang karena butuh uang beli sabu.

TRIBUNNEWS.COM - Kekurangan uang jajan bukan motif yang membuat RD (15) berakhir menjadi pengedar narkoba.

Kepada polisi, RD menyebut uang jajan dari orang tuanya tak pernah kurang.

Namun, jumlah tersebut masih jauh untuk digunakan membeli sabu.

Baca juga: Jadi Pengedar Narkoba Usia 14 Tahun, Anak Lilis Karlina Ternyata Suka Bergaul dengan yang Lebih Tua

Pasalnya, sejak usia 13 tahun, RD sudah kecanduan barang haram tersebut.

Tergiur keuntungan yang banyak dari menjual obat-obatan terlarang, RD akhirnya menjadi pengedar.

"Bukan kesulitan ekonomi, menurut keterangan anak ini uang jajan orang tuanya cukup," jelas Kapolres Purwakarta AKBP Edwar Zulkarnain, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (15/3/2023).

"Tapi karena terlanjur sebagai pecandu obat-obatan, sering minum-minuman juga jadi butuh pengeluaran banyak," lanjutnya.

Sementara itu, sekali menjual barang haram, RD bisa mengantongi hingga jutaan rupiah.

"Kalau motif sebagai pengedar karena ekonomi, dia mendapat keuntungan besar. Sehari anak itu mendapat keuntungan 700 ribu rata-rata, bisa satu jutaan malah pernah 3 jutaan itu yang jadi motifnya," papar Edwar

Adapun, sebagai pengguna RD merasa mendapatkan ketenangan.

"Motif sebagai pengguna untuk mendapat ketenangan dan kenyamanan," tandasnya.

Kecanduan sejak Umur 13 Tahun

Putra pedangdut Lilis Karlina, RD (15) disebut telah mengalami kecanduan narkoba sejak masih berusia 13 tahun.

Fakta demi fakta terkait penangkapan anak Lilis Karlina terus digali polisi.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini