Di foto ini, wajah Ustaz Das'ad yang mengenaka kopiah putih, tampak sekali masih lemah dan pucat.
Sementara foto ke 3, Tommy berdiri di samping Ustaz Das'ad yang berbaring di ranjang.
Lalu foto ke 4 atau terakhir, terlihat ada 3 orang yang berada di sisi kiri dan kanan Ustaz Das'ad Latif yang tengah berbaring.
Diduga dua orang yang di samping kiri dan kanan adalah petugas medis saat memeriksa Ustaz Das'ad Latif.
Ustaz Das'ad Latif dirawat di Mount Elizabeth Hospital (Instagram @suryo.pratomo)
Mungkin saja mereka dokter atau perawat.
Dengan sejumlah foto yang diunggahnya, Tommy mendoakan Ustaz Das'ad agar lekas sembuh.
Sebab menurutnya pikiran cerdas Ustaz Das'ad masih sangat dibutuhkan masyarakat.
"Semoga lekas sembuh Ustads Das’ad Latif. Setelah banyak mengedukasi masyarakat dengan dakwah-dakwah yang renyah, edukatif, dan menghibur, saatnya untuk istirahat sejenak guna memulihkan kesehatan. Hanya dengan badan yang sehat terdapat pikiran dan jiwa yang sehat. Pikiran cerdas Ustads dibutuhkan oleh masyarakat," tulis Tommy.
Ustaz Dasad Latif kabarkan kondisi kesehatannya
Ustaz Das'ad Latif mengabarkan soal dirinya yang kurang sehat dan dirawat di rumah sakit. Ia terlihat memakai jaket hitam tebal dipadu kopiah putih.
Sejumlah selang serta alat bantu terlihat terpasang di tubuh dai asal Kota Makassar ini.
Ustaz Das'ad Latif lalu memohon doa bagi masyarakat Indonesia untuk kesembuhan dirinya.
Menurut Ustaz Das'ad Latif sebulan belakangan, dirinya absen dari rutinitasnya berdakwah.
Baca juga: Ustaz Dasad Latif Sakit Apa? Kondisinya Diungkap Sang Adik