Untuk mengetahui pasangan yang melakukan silent treatment dapat dilihat dari caranya mengungkapkan pikiran dan perubahan perilaku.
Tindakan-tindakan ini merupakan penolakan untuk menyelesaikan masalah, karena berbeda dengan penundaan percakapan atau penyelesaian masalah yang akan dibahas pada waktu yang lebih nyaman, kondusif, dan tenang.
Dengan kata lain, silent treatment bukanlah tindakan yang tepat dan tidak bisa dibenarkan dalam sebuah hubungan apa pun alasannya.
Karena dibandingkan menyelesaikan masalah, silent treatment malah menimbulkan masalah baru, khususnya kesehatan mental.
Lebih dari itu, perilaku silent treatment juga membuat pelaku kehilangan kemampuan berkomunikasi dan bekerja sama dengan orang lain ketika menghadapi masalah.
Kemudian, dia juga akan mengalami kesulitan dalam pengembangan diri yang menuntut adanya kedewasaan dalam menghadapi masalah.
Untuk itu, penting dalam sebuah hubungan untuk menyelesaikan masalah dengan kepala dingin, dan tidak mementingkan emosi sesaat sekaligus ego pribadi.
Selingkuh karena merasa tak dicintai
Inara Rusli mengungkapkan dugaan alasan suaminya Virgoun berselingkuh.
Menurutnya, sang suami berselingkuh karena tak merasa dicintai.
Hal ini tentu membuat Inara merasa dikhianati karena ia dan Virgoun sudah 9 tahun membangun rumah tangga.
Ia bahkan rela menggunakan cadar agar lelaki di luaran sana tak melihat wajahnya, selain Virgoun.
Baca juga: Sejak Ungkap Aib Perselingkuhan Virgoun ke Medsos, Inara Rusli Akui Belum Ada Obrolan dengan Suami
"Senyum saya sengaja saya halangi dengan masker/cadar hanya untuk dia agar suami tau itu bentuk cinta saya sama dia."
"Tapi dia main perempuan dengan alasan bahwa dia tidak pernah merasa dicintai sepanjang hampir 9 tahun pernikahan kita," kata Inara Rusli, dikutip dari Instagram, Selasa (25/4/2023).