TRIBUNNEWS.COM - Berikut daftar drama yang dibintangi Suho EXO.
Kim Jun Myeon atau yang dikenal dengan Suho EXO merupakan penyanyi dan aktor asal Korea Selatan.
Suho juga merupakan anggota grup K-pop EXO dan sub-unitnya EXO-K.
Pada tahun 2006, Suho EXO bergabung dengan Sistem Casting SM Entertainment.
Kemudian Suho debut bersama EXO-K dengan merilis lagu 'MAMA' pada 8 April 2012.
Tidak hanya sebagai penyanyi, Suho EXO juga dikenal telah bermain di berbagai judul drama dan film.
Kariernya di dunia akting dimulai Suho EXO pada tahun 2012.
Baca juga: Profil Mew Suppasit, Aktor dan Penyanyi Asal Thailand yang Pernah Kolaborasi dengan Suho EXO
Daftar drama yang Dibintangi Suho EXO
1. Prime Minister and I
Mengutip dari MyDramaList, Suho EXO berperan sebagai peran pendukung di drama Prime Minister and I.
Lebih tepatnya, Suho EXO berperan sebagai Han Tae Woong.
Namun Suho EXO hanya tampil pada episode 10-12.
Drama Korea Prime Minister and I tayang perdana pada 9 Desember 2013.
Terdiri dari 17 episode, drama Korea Prime Minister and I disutradarai oleh Lee So Yeon.
Drama Prime Minister and I berkisah tetnang Perdana Menteri Kwon Yool yang kesulitan membesarkan ketiga anaknya sendirian.
Kemudian ia bertemu dengan seorang reporter bernama Nam Da Jung yang akan menjadi ibu dari ketiga anaknya.
2. The Universe’s Star
Drama kedua yang dibintangi Suho EXO adalah The Universe's Star.
Drama Korea The Universe's Star menjadi drama Korea pertama Suho EXO sebagai pemeran utama.
Dalam drama ini, Suho EXO berperan sebagai Woo Joo.
Woo Joo merupakan seorang penyanyi favorit Byul (Ji Woo).
Sementara Byul merupaka Grim Reaper wanita yang tugasnya adalah membimbing jiwa-jiwa yang sudah mati ke alam baka.
Nantinya Byul akan menyelamatkan hidup Woo Joo.
Sebagai infromasi, drama Korea The Universe's Star telah tayang pada 26 Januari 2017 dan terdiri dari 21 episode.
Drama Korea The Universe's Star ini disutradarai dan ditulis oleh Kim Ji Hyun.
Baca juga: Demi Dalami Peran Jadi Tokoh Lee Suho di Drama True Beauty, Cha Eun Woo Rela Berlatih Jiu Jitsu
3. Rich Man
Drama ketiga yang dibintangi Suho EXO adalah Rich Man.
Rich Man merupakan drama Korea yang tayang pada tahun 2018.
Drama Korea Rich Man terdiri dari 16 episode dan disutradarai oleh Min Doo Sik.
Dalam drama ini, Suho EXO berperan sebagai Yoo Chan.
Lee Yoo Chan adalah pendiri dan CEO perusahaan IT "Next In".
Namun pada suatu hari, Yoo Chan menderita prosopagnosia.
Kemudian ia bertemu dengan seorang wanita kebanggaan kampung halamannya di Pulau Jeju yang datang ke Seoul untuk kuliah.
Ia bernama Kim Bo Ra.
4. How Are You Bread
Selain 3 drama Korea di atas, Suho EXO juga membintangi drama Korea yang bertajuk 'How Are You Bread'.
Drama Korea 'How Are You Bread' telah tayang pada tahun 2020.
Namun berbeda dengan ketiga drama lainnya, drama Korea How Are You Bread hanya memiliki 5 episode.
Dalam drama ini, Suho EXO berperan sebagai Han Do Woo.
Han Do Woo adalah koki yang tak tertandingi di dunia kue kering.
Apabila seseorang cukup beruntung untuk menikmati salah satu kue buatan Do Woo, keinginannya pasti akan terkabul.
(Tribunnews.com/Farrah Putri)
Artikel Lain Terkait Suho EXO