"Kalau umrah kebetulan udah direncanain bakal dua kali. Yang pertama kali mungkin sama mamah dulu sekitaran bulan Oktober, nah habis itu baru sama keluarga papah," ujarnya.
Kendati demikian, Verrell mengungkapkan sebelumnya ia telah merencanakan berangkat umrah namun gagal.
Menurutnya, panggilan ke Tanah Suci merupakan panggilan hati dan selalu ada saja halangan.
"Kalau ke Tanah Suci itu kan panggilan hati ya, tahun ini udah tiga kali batal umrah yang harusnya dari awal tahun, ada aja gitu masalah-masalah."
"Semoga di akhir tahun ini lancar dan gak ada masalah, jadi persiapannya ya semoga dikasih kesempatan," kata Verrell.
(Tribunnews.com/Ifan)