TRIBUNNEWS.COM - Inara Rusli belum resmi bercerai dari suaminya, penyanyi Virgoun setelah berhasil membongkar dugaan perselingkuhan di Instagram pribadinya.
Dalam proses cerai, Inara Rusli dan Virgoun masih menjalani sidang di Pengadilan Agama Jakarta Barat.
Namun ternyata kini Inara Rusli mengaku sudah memiliki sosok pria pengganti Virgoun.
Kendati demikian, ibu tiga anak itu tak mau blak-blakan terkait siapa pria tersebut.
"Sekarang sudah ada belum, someone to talk saja lah minimal?" tanya Nadia Alaydrus, dikutip dari kanal YouTube-nya.
"Ada lah, teman mah banyak," jawab Inara Rusli.
Inara mengaku takut diserang warganet kembali jika mengungkapkan sosoknya ke publik.
Baca juga: Virgoun Minta Inara Rusli dan Tenri Ajeng Cabut Laporannya ke PolisiĀ
"Bukan yang begitu, yang (bisa diajak) sleepcall," ujar Nadia.
"Spill nggak? Jangan ah, entar digoreng lagi," sahut Inara Rusli lantas tertawa.
"Ada lah, support system pasti ada," ujarnya.
Kemudian disinggung soal kriteria pasangan pengganti Virgoun, Inara berharap suaminya nanti bisa bertanggung jawab pada dirinya dan anak-anaknya.
Pun ia tidak membatasi kriteria hanya sebatas ketampanan dan ekonomi yang mapan saja.
"Kalau kriteria rnggak cuman menang tampang doang atau dari sisi ekonominya doang, tapi yang benar-benar bertanggung jawab lah, ngarahin kita sekaligus anak-anak kita,"
Bagi Inara, pria tidak hanya bisa menjadi bapak saja tapi juga harus mampu menjadi kepala rumah tangga yang bertanggung jawab.