Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebelum punya nama di media sosial, Marlindah Triwahyuni Suyata menggunakan Instagram hanya untuk posting foto.
Namun, ia sadar bahwa media sosial bisa jadi tempat belajar banyak hal dan memperkaya dirinya dengan beragam ilmu.
Ia pun banyak memantau selebgram terkenal sebelum dirinya seperti apa mereka mengelola akunnya hingga dapat banyak followers.
"Tahun 2011 saya kenal Instagram. Kali pertama main tuh saya masih SMP," jelas Marlindah Triwahyuni kepada awak media, Senin (24/7/2023).
"Saya mencermati bagaimana para pesohor Instagram ngonten lalu belajar bikin konten yang menarik,” katanya.
Baca juga: Cerita Jastitia Arifania Tauladani Jadi Selebgram dan TikToker, Berawal Iseng Posting di IG Saat SMP
Influencer yang juga mahasiswa kedokteran gigi pun mulai belajar fotografi dan tren fashion yang bergulir di jagat dunia maya.
Alhasil ia tak menyangka bahwa konten soal kegiatan sehari-harinya disukai publik hingga dapat banyak penonton.
"Jadi motivasi awal saya berkarya sekalian belajar fotografi dan fesyen," bebernya.
"Hasil foto studio maupun foto sendiri yang saya bagikan di Instagram diapresiasi netizen," lanjutnya.
Pemilik akun @marlinsuyata kini ingin bisa menginspirasi pengguna lain untuk berani berkarya lewat konten-kontennya.
"Intinya, saya mau membantu banyak orang, lebih bermanfaat buat orang lain, dan menyukai konten-konten tentang pribadi saya," ungkapnya.