TRIBUNNEWS.COM - Indra Bekti sempat mengeluhkan telinga bagian kanan berdenging.
Namun, efek dari penyakit yang dialaminya itu, Indra Bekti harus menjalani operasi sinusitis.
Cipta, adik Indra Bekti menuturkan, setelah rentetan operasi pecah pembuluh darah, sang kakak mengalami gangguan pendengaran.
"Terasa agak sakit gitu, kemudian pendengarannya kurang jelas yang sebelah kanan," kata Cipta, dikutip dari YouTube MOP Channel, Selasa (1/8/2023).
"Setelah diperiksa ke THT, ternyata ada dari sinusnya," sambungnya.
Sebelum menjalani operasi sinusitis, pihak keluarga lebih dulu berkonsultasi dengan dokter kepala operasi Indra Bekti.
Baca juga: Dibius Total saat Operasi Sinusitis, Kondisi Terkini Indra Bekti Diungkap sang Adik
Mereka menanyakan apakah pria yang akrab disapa Bekti itu bisa kembali untuk operasi sinusitis atau tidak.
"Maka dari tim dokternya memutuskan untuk mengoperasi sinusnya dulu. Biar nanti baru bisa menyelesaikan masalah yang di telinga kanan," ujar Cipta.
"Kita harus tetap konsultasi dengan dokter yang kemarin kepalanya. Kalau dari dokter kepalanya juga membolehkan kalau memang mau dioperasi," lanjutnya.
Awalnya keluhan dirasakan Bekti datang dari telinganya yang sering berdenging.
Setelah diperiksa, dokter menyatakan bahwa Indra Bekti harus menjalani operasi sinusitis terlebih dahulu.
"Keluhannya itu makanya kita tahu bahwa ternyata ada sinus, karena dia mengeluhkan kuping kanannya agak berdengung kemudian kadang agak sakit."
"Setelah diperiksa ke THT ya itu ternyata ada infeksi dari sinusnya," tuturnya.
Cipta mengatakan, Indra Bekti sudah mengeluhkan penyakit ini sejak sebulan lalu.