Ia pun mengaku kagum dengan pribadi Pinkan sebagai ibu yang tak pantang menyerah menghidupi anak-anaknya.
"Sejujurnya dia ibu yang baik dan pekerja keras. Dia memiliki perjalanan yang sulit untuk membesarkanku," curhat Michelle.
"Aku sangat menghargainya, ia membesarkan aku sebagai ibu tunggal," lanjutnya.
Baca juga: Datang ke Podcast Melaney Ricardo, Pinkan Mambo Minta Dibayar Cash: Soalnya Aku Tadinya Lagi Dagang
Namun di sisi lain, Michelle mengaku tak pernah memiliki waktu bersama sang mama.
Ia tak pernah bisa ngobrol berdua dan memiliki momen berkualitas bersama.
"Karena dia sibuk dengan pekerjaanya, jadi aku biasanya hanya bisa tinggal di rumah."
"Aku juga tidak memiliki banyak waktu untuk ngobrol dengan ibuku, karena dia sibuk."
"Paling ketemunya cuman, habis kerja, dia pulang, nonton, tidur lagi, besok aktivitas lagi," jelasnya.
Oleh karena itu, ia pun mulai jarang berinteraksi dan merasa jauh dari Pinkan.
"Nggak terlalu banyak interaksi sama dia (Mama)," lanjutnya.
Tetap Bersyukur Jadi Anak Pinkan Mambo
Dalam dokumentasi yang sama, Michelle mengaku tetap bersyukur menjadi anak dari Pinkan Mambo.
Memiliki ibu seorang penyanyi terkenal, lantas tak membuat Michelle jadi sombong.
Ia merasa kehidupan yang dijalaninya seperti anak normal pada umumnya.