News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Korea Corner

New Jeans hingga NCT Dream Bakal Hibur Peserta Jambore Dunia di World Cup Stadium Seoul

Penulis: Larasati Dyah Utami
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

NCT Dream - Penutupan World Jamboree 25th di World Cup Stadium Seoul, dimana acara dilanjutkan dengan Konser K-Pop Super Live yang menampilkan 18 group K-Pop termasuk NCT.

Laporan Wartawan Tribunnews, Larasati Dyah Utami

TRIBUNNEWS.COM, SEOUL - Tidak hanya NCT Dream, sederet boyband and girlband akan turut memeriahkan Konser K-Pop Super Live report untuk menghibur peserta Jambore Pramuka Sedunia pada 11 Agustus 2023.

Penutupan World Jamboree 25th akan dilakukan di World Cup Stadium Seoul, dimana acara dilanjutkan dengan Konser K-Pop Super Live yang menampilkan 18 group K-Pop terkemuka Korsel.

Penutupan World Jamboree 25th di World Cup Stadium Seoul, dimana acara dilanjutkan dengan Konser K-Pop Super Live yang menampilkan 18 group K-Pop

"Ini termasuk NewJeans, NCT Dreams, ITZY, MAMAMOO, The Boys, dan lainnya," kata Waka Kwarnas, Berthold Sinaulan, Kamis (10/8/2023)

Hujan deras disertai angin kencang dampak Topan Khanun melanda sebagian besar wilayah Korea Selatan (Korsel) pada Kamis, 10 Agustus 2023 pagi hari. 

Baca juga: Super Junior Hingga NCT Bakal Konser di GBK Pada September 2023

Berthold Sinaulan memastikan kondisi 1.569 kontingen pramuka RI semuanya dalam kondisi baik dan aman di tempat penampungan.

Kontingen RI telah ditempatkan di asrama Universitas Wonkwang, setelah dievakuasi dari Bumi Perkemahan Sae Man-Geum, tempat pelaksanaan Jambore Pramuka Sedunia ke-25.

Kuasa Usaha Ad Interim Kedutaan Besar RI di Seoul, Zelda Wulan Kartika mengatakan dalam menghadapi peringatan badai Taifun Khanun, kontingen Pramuka dipastikan akan beraktivitas di dalam gedung pada hari Kamis 10 Agustus 2023. 

Baca juga: Band K-Pop NCT Bakal Meriahkan Upacara Penutupan Jambore Pramuka Sedunia di Korsel

Ia juga memastikan terdapat tim medis di dalam kontingen Pramuka Indonesia dan tim medis dari Pemerintah Korsel dalam gedung tersebut.

Kontingen Indonesia akan kembali ke Tanah Air sesuai jadwal, yakni pada 12, 13, dan 14 Agustus 2023 dengan menggunakan berbagai maskapai penerbangan.

--

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini