TRIBUNNEWS.COM - Imbas konten podcast Anji, anak personel band Radja kini ikut dibully.
Perseteruan antara band Radja dengan musisi Anji kian panjang.
Band Radja yang beranggotakan Ian Kasela (vokalis), Moldy (gitaris), Seno (bassist) dan Indra (drummer) mengaku dirugikan dengan konten di YouTube Dunia Manji.
Buntut dari konten yang dibuat Anji bersama pencipta lagu 'Cinderella', Ipay dianggap merugikan band Radja.
Pasalnya tak hanya para personel Radja yang mendapat cacian hingga hinaan, anak-anak mereka pun kini ikut dibully.
Hal tersebut dibeberkan langsung oleh kuasa hukum band Radja, Sunan Kalijaga.
Baca juga: Anak Personel Band Radja Dihujat, Disebut Maling Usai Podcast Dunia Manji Tayang
"Kemarin saya ditelepon sama personel band Radja sekarang anaknya pun jadi kena ikut bullyan di sekolah," kata Sunan Kalijaga dikutip dari YouTube Sambel Lalap, Selasa (15/8/2023).
Anak-anak personel Radja itu pun mendapatkan kata-kata tak pantas imbas dari konten podcast Anji tersebut.
"Katanya 'oh band Radja maling ya?' itu kan artinya berdampak luas," ungkapnya.
Dampak persoalan yang kian meluas, Sunan Kalijaga pun meminta konten tersebut harusnya dikaji terlebih dahulu.
"Harusnya ya pemilik akun YouTube itu memfilter, mengkaji segala kebenarannya," terang Sunan.
Baca juga: Band Radja Laporkan Akun Youtube Dunia Manji, Ian Kasel Cs Ogah Damai
Ia meminta hal demikian lantaran dampak yang dihasilkan dari konten tersebut sangat luas.
"Karena apa dampaknya luar biasa," tegasnya.
Band Radja Laporkan Anji atas Dugaan Pencemaran Nama Baik