News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kabar Artis

Ucap Selamat Tinggal Masa Lalu, Putri Anne Hapus Foto Lawas, Harap Orang yang Pernah Dicinta Bahagia

Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Putri Anne ucapkan selamat tinggal masa lalu hingga ingin hapus foto lawas di HP.

TRIBUNNEWS.COM - Putri Anne mendadak mengucapkan selamat tinggal pada masa lalunya.

Setelah sebelumnya, perubahan drastis penampilan Putri Anne sempat menyita perhatian.

Kini postingan-postingan galau Putri Anne pun kerap menjadi sorotan.

Lantaran tidak sedikit warganet yang mengaitkannya postingan galau Putri Anne dengan kehidupan rumah tangganya dengan Arya Saloka yang diduga tengah bermasalah.

Terbaru, Putri Anne membagikan foto bernuansa gelap dengan keterangan berbahasa Inggris.

Putri mengungkapkan keinginan untuk menghapus foto-foto lawasnya dari galeri ponsel.

Meskipun begitu, dikatakan wanita 33 tahun ini, niatannya itu pasti akan menimbulkan rasa sakit yang teramat dalam.

Namun ditegaskan, kini dirinya sudah tidak peduli lagi dengan rasa sakit itu.

Baca juga: Sentilan Putri Anne saat Live di TikTok, Singgung soal Sosok yang Suka Pinjam Pasangan

"Berpikiran untuk menghapus foto lawas dari galeri. Mungkin akan sakit sedikit tapi bodo amat," tulis Putri Anne, dikutip dari Instagram Story akun @anneofficial1990.

Ia juga beranggapan harus melakukan perubahan pada hidupnya kini.

Selain itu, dirinya juga ingin mengucapkan selamat tinggal pada kenangan dan masa lalunya.

"Apa yang sudah terjadi, terjadilah. Kita semua butuh perubahan dalam hidup meski kadang menyakitkan. Tapi selamat tinggal kenangan," sambungnya.

Di akhir, ibu satu anak ini berharap siapapun yang dicintainya dulu kini bisa hidup bahagia.

"Aku harap siapa saja yang pernah aku cintai hidup bahagia," pungkasnya dengan emoji hati.

Putri Anne ucap selamat tinggal kenangan. (Instagram Story @anneofficial1990)
Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini